Warga Sekitar Rumah Rizieq Tolak Disemprot Disinfektan, Kapolda Metro: Rugi Sendiri

Angga Yudha PratamaAngga Yudha Pratama - Senin, 23 November 2020
Warga Sekitar Rumah Rizieq Tolak Disemprot Disinfektan, Kapolda Metro: Rugi Sendiri
Mobil water canon Polda Metro Jaya menyemprotkan disinfektan di sekitar wilayah Petamburan, Jakarta Pusat, Minggu (22/11). Foto: MP/Kanu

Merahputih.com - Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran bereaksi atas aksi sejumlah warga di gang masuk kediaman pimpinan FPI Rizieq Shihab yang menolak lingkungannya disemprotkan disinfektan.

Warga beralasan tempat tinggalnya 'bersih' dari COVID-19. Bahkan, polisi yang dipimpin Kabagops Polres Metri Jakarta Pusat AKBP Wiraga Dimas Tama dihalangi masuk ke sana. “Kalau menolak, ya pasti rugi sendiri,” kata Irjen Fadil, Senin (23/11).

Baca Juga

Diminta Tes Swab, Rizieq Shihab Tolak Bertemu Polisi

Fadil mengklaim, tindakan Polisi menyemprotkan disinfektan di kawasan Rizieq murni urusan kemanusiaan. "Untuk menyelamatkan warga tidak ada tujuan lain," jelas dia.

canon
Jajaran Polda Metro Jaya melalukan penyemprotan disinfektan di sepanjang Jalan KS Tubun, Jakarta Pusat, atau tepatnya di sekitar kediaman Rizieq Shihab yang menjadi markas Front Pembela Islam (FPI) pada Minggu (22/11) sore. Foto: MP/Kanu

Sementara, Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Heru Novianto menyebut, warga yang menolak saat ditawarkan penyemprotan cairan disinfektan karena beralasan sudah menyemprotannya secara mandiri. “Ya sudah kita lewati,” imbuh Kapolres.

Sebelumnya, Polda Metro Jaya telah melakukan penyemprotan cairan disinfektan di sekitar kediaman Rizieq, Minggu (22/11) sore.

Petugas menyemprotkan cairan disinfektan dengan menggunakan dua kendaraan Water Cannon. Kegiatan ini akan dilakukan selama tiga hari ke depan.

Selain itu, polisi-TNI hingga pemerintah provinsi (Pemprov) DKI Jakarta juga melakukan kegiatan rapid tes gratis untuk warga sekitar kediaman Habib Rizieq Shihab. (Knu)

Baca Juga

PDIP Anggap Anies tak Tegas soal Pelanggaran Prokes COVID-19 di Jakarta

#Rizieq Shihab #COVID-19 #Front Pembela Islam (FPI)
Bagikan
Bagikan