Kecantikan

Wajib Bawa Body Butter saat Traveling, ini Manfaatnya

Dwi AstariniDwi Astarini - Senin, 01 Oktober 2018
Wajib Bawa Body Butter saat Traveling, ini Manfaatnya
Body butter memberikan perlindungan pada kulit selama traveling. (foto: pixabay/silviarita)

PRODUK perawatan kulit ada banyak jenisnya. Saat akan traveling, kamu harus memilih dan memilah mana yang lebih bermanfaat dan urgent untuk dibawa.

Dalam hal perawatan kulit, body butter jadi benda yang wajib masuk daftar bawaanmu saat traveling. Pasalnya, aktivitas dalam perjalanan rentan membuat kerusakan pada kulitmu. Sebagai pelindung kulit, body butter bisa jadi solusinya.

Seperti dilansir Hellosehat, Jeffrie Ann Hall, seorang ahli estetika, mengatakan pelembap yang dikenal sebagai body butter cenderung memiliki tekstur yang lebih berat, lebih lembap, dan lebih kental jika dibandingkan dengan lotion kulit biasanya.

Pada dasarnya, body butter tidak mengandung air. Body butter terbentuk dari minyak esensial dan butter. Pelembap yang mengandung bahan-bahan pelumas, seperti butter, shea butter, dan minyak alami (minyak kelapa, minyak zaitun, dan jojoba) akan melindungi kulit dengan menciptakan sebuah penghalang antara permukaan kulit dan unsur luar. Penghalang tersebut menyegel kelembapan serta melindungi kulit dari kotoran dan kerusakan.

Selain itu, masih ada manfaat lain dari body butter yang baik untuk kulit kamu selama traveling. Berikut manfaat body butter untuk kulitmu.

1. Menghidrasi kulit

Body butter menghindarkan dari dampak perubahan cuaca. (foto: pixabay/keulefm)

Saat traveling, perubahan cuaca pasti kamu alami. Hal itu akan amat berdampak pada kelembapan kulitmu. Untuk itulah kamu perlu body butter sebagai penjaga kelembapan kulit. Penghalang yang dibentuk body butter akan menyegel kelembapan, sehingga kulit kamu terhidrasi dari segala kondisi cuaca.

Jika lotion akan mengering, karena mendorong pembuangan air di kulit, tekstur body butter yang kental dan bernutrisi menjadi solusi sempurna untuk kulit yang sangat kering.

2. Melembutkan kulit

essential oil
Minyak esesnsial dalam body butter akan melembutkan dan melembapkan kulit kering. (foto: pixabay/stevepb)

Perjalanan menggunakan pesawat atau mobil ber-AC dalam jangka waktu lama berpotensi bikin kulit kering. Saat inilah body butter akan amat berguna. Body butter yang kaya akan minyak esensial dan butter akan melembutkan dan melembapkan kulit yang kering. Oleskan body butter setelah mandi agar kulit tetap lembap selama beraktivitas. Saat malam hari, aplikasikan body butter untuk membuat kulit kamu lebih lembut dan bersinar di pagi harinya.

3. Melindungi kulit dari unsur luar

sunblock
Body butter melindungi kulit dari unsur luar. (foto: pixabay/chezbeate)

Enggak cuma menghidrasi, body butter dapat melakukan tugas ganda sebagai pelindung kulit. Bahan-bahan seperti minyak dan butter dapat mencegah racun yang berasal dari luar sekaligus menjaga kelembapan kulit. Beberapa body butter mengandung asam lemak esensial, atau vitamin A, C, dan E. Body butter yang memiliki kandungan tersebut akan melindungi kulit dari berbagai unsur juga menjaga kulit agar tetap halus dan lembut.

4. Mencegah kapalan dan kutil

treatment
Manfaatkan body butter untuk melenyapkan kapalan. (foto: pixabay/andreas160578)

Saat enggak sedang traveling, body butter juga baik kamu simpan di deretan perawatan kulit kamu. Kamu bisa menggunakan body butter sebagai penghilang kapalan dan kutil di kaki. Caranya, gunakan body butter secukupnya di telapak kaki setelah mandi, pijat perlahan, lalu gunakanlah sepasang kaus kaki yang tebal. Di pagi hari, gunakan pengikis kulit kapalan untuk menghapus kulit kering dengan lembut. Lakukan hal ini hingga kulit kering menghilang.

Berbagai jenis body butter beredar di pasaran saat ini. Jadi pilihlah yang sesuai dengan jenis kulitmu ya.(*)

Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.
Bagikan