Wagub DKI Nilai Tak Ada yang Aneh Penyelenggara Formula E Studi Banding ke Arab

Angga Yudha PratamaAngga Yudha Pratama - Sabtu, 29 Januari 2022
Wagub DKI Nilai Tak Ada yang Aneh Penyelenggara Formula E Studi Banding ke Arab
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria memberikan keterangan di Balai Kota Jakarta, Senin malam (27/12/2021). (ANTARA/Ricky Prayoga)

MerahPutih.com - Kepergian panitia penyelenggara Formula E ke Diriyah, Arab Saudi untuk melakukan studi banding diklaim Pemperintah DKI merupakan hal wajar.

Menurut Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, studi banding tim Jakarta Propertindo (Jakpro) dan Ikatan Motor Indonesia (IMI) ke luar negeri tersebut karena membutuhkan bekal pembelajaran yang matang untuk menggelar acara bertaraf internasional tersebut di Jakarta.

Baca Juga

Ketua DPRD DKI Pesimistis Sirkuit Formula E Dapat Selesai Tepat Waktu

"Jadi saya kira sesuatu yang biasa saja kalau Jakpro merasa perlu sebagai penyelenggara data ke sana untuk melihat, belajar dan sebagainya," kata Riza di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Sabtu (29/1).

Sebab, Pemprov DKI Jakarta masih 'buta' terkait penyelenggaraan Formula E. Sebab, ini baru pertama kali Formula E digelar di Jakarta dan bertaraf internasional.

Baca Juga

PAN DKI Sayangkan Banyak Pihak Doakan Formula E Gagal

Ia meyakini kalau pihak Jakpro dan IMI akan terbuka apabila diminta untuk menjelaskan hasil apa yang didapat setelah studi banding selesai dilakukan.

"Silahkam teman-teman cek transparansi, keterbukaannya, apakah di sana benar-benar studi, atau hura-hura silahkan kan terbuka," ungkap Riza.

Baca Juga

Penyelenggara Formula E Studi Banding ke Arab Saudi

Sebelumnya, anggota DPRD DKI Jakarta Fraksi PDIP, Gilbert Simanjuntak mengkritik keberangkatan panitia penyelenggara Formula E ke Diriyah, Arab Saudi. Ia menilai hal itu sangat berlebihan karena dianggap menghambur-hamburkan anggaran.

Pasalnya, menurut Gilbert, apabila kunjungan tim Formula E ke Arab sebagai studi banding untuk mempelajari perhelatan Formula E, hal itu bisa dilakukan dengan jarak jauh, yakni dengan berkoordinasi secara virtual. (Asp)

#Ahmad Riza Patria #Formula E
Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Bagikan