Musik
Voxxes Persembahkan Versi Akustik dari 'Spend The Night' 'Spend The Night' merupakan single keempat dari Voxxes. (Foto: Dok/

SUKSES dengan penampilannya di Thailand, Voxxes kembali bergegas dalam mempersiapkan album perdananya pada tengah tahun mendatang.

Setelah merilis dua single sebelumnya, unit alternatif asal Jakarta ini kembali merilis single keempat bertajuk "Spend the Night" sebagai single terakhir menuju album perdana Zero Hour pada tengah tahun mendatang.

Baca juga:

Gangga, Teddy Adhitya, hingga Voxxes Gelar Konser di Thailand

Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh Voxxes (@voxxesmusic)

Pada karya terbarunya, Voxxes masih mengangkat dan berfokus tema roman. Tetapi kali ini, mereka mencoba untuk memotret sudut pandang yang berbeda dari sebuah roman dan momen perpisahan.

"Spend the Night" terinspirasi oleh lukisan Edward Hopper. Melalui lagu ini, mereka mencoba memotret momen perpisahan antara ibu dan anak dari perspektif seorang Ibu.

“Lagu ini jadi personal karena kita sama-sama sekolah jauh. Setiap mau pamit berangkat ngerantau sama nyokap, rasanya selalu sedih banget. Di lagu ini, kita mau coba ambil perspektif dari seorang ibu, apa yang dia rasain ketika harus merelakan anaknya untuk pergi jauh,” ungkap salah satu personel Zhafari dalam keterangan resmi yang diterima Merahputih.com, Rabu (29/3).

Ditulis oleh Qashmal Zhafari dan Rayhan Rizki (RR), "Spend the Night" terasa sangat hangat dan personal yang didasari oleh pengalaman emosional keduanya selama masa perantauan.

Kemudian untuk poses kreatif dalam pembuatan single terakhir dari album Zero Hour ini dilakukan dengan relatif singkat, tapi diproduksi secara matang.

Baca juga:

Majas Puisi Seorang Krisna Trias dalam 'Prosa Liris'

Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh Voxxes (@voxxesmusic)

Berbeda dari single sebelumnya, "Spend the Night" menawarkan nuansa kesedihan yang mendalam dengan iringan vokal serta melodi yang mendukung nyawanya.

Selain itu, pemilihan kunci yang penuh dipengaruhi oleh jazz chord turut menuntun Voxxes dalam mengemas "Spend the Night" secara keseluruhan dengan penuh perhatian.

“Setelah chord dan notasi lagu ini selesai, kita agak lama dalam penulisan lirik karena kita berharap eksekusi lagu dan lirik lagu bisa berjalan seimbang,” lanjut Zhafari.

Single keempat dari album Zero Hour ini sudah dapat dinikmati di seluruh layanan digital streaming platform.

Para personel Voxxes berharap "Spend the Night" yang menjadi single terakhir menuju album perdana mereka, mampu menjadi penawar dan berkenan di hati para pendengarnya. (Far)

Baca juga:

Ressa Herlambang Aransemen Ulang Lagu Titi DJ

Penulis : Febrian Adi Febrian Adi
  • LAINNYA DARI MERAH PUTIH
LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Karakteristik Anti Ribet Para Konsumen di Era Digital
Fun
Karakteristik Anti Ribet Para Konsumen di Era Digital

Pelacakan perilaku dan kebiasaan konsumen digital memberikan informasi penting untuk keberhasilan kampanye.

Gembira Nonton Konser Musik dengan Outfit Keren
Fashion
Gembira Nonton Konser Musik dengan Outfit Keren

Nonton konser musik harus dengan outfit keren.

Diet Ramah Lingkungan Melindungi Bumi
Fun
Diet Ramah Lingkungan Melindungi Bumi

Diet ramah lingkungan meliputi konsumsi makanan yang sehat dan tidak merusak lingkungan.

Pentingnya Pelembap Bagi Perempuan di Indonesia
Fun
Pentingnya Pelembap Bagi Perempuan di Indonesia

Pelembap menjadi salah satu bahan yang penting untuk skincare saat ini.

Tampil Edgy dengan Midi Skirt Kulit
Fashion
Tampil Edgy dengan Midi Skirt Kulit

Midi skirt cocok untuk digunakan di berbagai kesempatan.

Sebagian Pengguna Twitter Bisa Menulis Twit Hingga 4 ribu Karakter
Fun
4 Tanda Kamu Trauma karena Putus Cinta
Fun
4 Tanda Kamu Trauma karena Putus Cinta

Hubungan sudah berakhir namun masih selalu membekas di hati kamu.

Cara Mengolah Daging Agar Tidak Terpapar Virus PMK
Fun
Cara Mengolah Daging Agar Tidak Terpapar Virus PMK

Fatwa MUI Nomor 32 Tahun 2022 menjelaskan ciri hewan yang sah dijadikan sebagai hewan kurban.

Tantangan Menghadapi Konsumen yang Rewel
Fun
Tantangan Menghadapi Konsumen yang Rewel

Menangani konsumen yang rewel merupakan tantangan dalam layanan bisnis apa pun.

Penyebab Kulit Wajah Jadi Sensitif
Fun
Penyebab Kulit Wajah Jadi Sensitif

Salah satu alasan kulit wajah dapat meradang dan sensitif karena faktor perlindungannya tidak baik-baik saja.