Tuntut Aturan Menhub, Koordinator Aliando: Kita Tidak Disusupi

Zulfikar SyZulfikar Sy - Senin, 29 Januari 2018
Tuntut Aturan Menhub, Koordinator Aliando: Kita Tidak Disusupi
Demo driver taksi online di Kawasan IRTI Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Senin (29/1). (MP/Asropih Opih)

MerahPutih.com - Sejumlah sopir taksi online yang tergabung dalam Aliansi Nasional Driver Online (Aliando) telah berkumpul di Kawasan IRTI Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Senin (29/1). Kemudian meraka akan long march menuju Istana Negara.

Diketahui Aliando ini akan menggelar unjuk rasa di Istana Negara untuk menolak pemberlakuan Permenhub Nomor 108 Tahun 2017 tentang Penyelenggaraan Angkutan Orang dengan Kendaraan Bermotor Umum Tidak dalam Trayek.

"Karena itu kami tegas menolak. Tidak ada kata lain selain tolak, kita menolak," ujar Koordinator Aliando Babe Bowie di lokasi, Senin (29/1).

Lebih dalam, Babe memastikan bahwa Aliando ini murni sopir online, tak ada yang mempolitisasi. Bahkan Babe mengaku pihaknya menjual kaos dan pin untuk memodali aksi tersebut.

"Kami pastikan bahwa kita murni dari driver semuanya, tidak disusupi. Kita bahkan jual pin dan kaos sendiri. Ini mandiri dari kita sendiri untuk berjuang," tuturnya.

Ratusan massa yang telah berkumpul tampak mengenakan kaos bertuliskan "Tolak PM 108/2017" dan pin bertuliskan hal serupa. Menurut Babe Bowie, Permenhub Nomor 108 Tahun 2017 telah merugikan pengemudi taksi online melalui sejumlah aturan yang terdapat didalamnya. (Asp)

Baca juga berita lainnya dalam artikel: Ribuan Driver Online Demo di Dekat Istana, Personel Disebar di Titik-titik Ini

#Taksi Online
Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Bagikan