Headline

Tunggangi Motor Street Tracker, Presiden Jokowi Keliling Kota Tangerang

Eddy FloEddy Flo - Minggu, 04 November 2018
Tunggangi Motor Street Tracker, Presiden Jokowi Keliling Kota Tangerang
Presiden Jokowi saat touring dengan motor Choppernya. (Ist)

MerahPutih.Com - Presiden Jokowi menikmati hari libur dengan berkunjung ke Tangerang, Banten. Ada yang berbeda dari kunjungan Kepala Negara ini. Presiden berkeliling Kota Tangerang dengan menggunakan motor 'street tracker'.

Motor 'custom' keluaran bengkel Katros Garage ini, menjadi tunggangan Presiden Jokowi dari dari Hotel Atria menuju Pasar Anyar. Tampak sejumlah pejabat yang mendampingi Presiden yakni Menteri Perdagangan Airlangga Hartarto dan Danpaspampres Mayjen TNI Suhartono.

Motor bernomor polisi B-3450-INA itu dipesan Presiden Jokowi pada Agustus lalu. Layaknya penggendara motor pada umumnya, Presiden Jokowi mengenakan helm Cargloss warna cokelat metalik. Tidak ketinggalan presiden juga mengenakan sarung tangan.

Di sisi kanan ada tulisan "Jokowi" dengan aksen emas di bagian depan. Presiden pun masih mengenakan jaket merah terang yang bagian belakangnya bertuliskan "Bulls Syndicate, Motorcycle Worshiper".

Gaya presiden Jokowi di atas motor
Gaya Presiden Jokowi saat di atas motor (Biro Pers Setpres)

Selama perjalanan, di beberapa tikungan Presiden Jokowi melambaikan kepada masyarakat yang menunggunya di pinggir jalan. Bila jalanan lurus, Presiden pun beraksi dengan menambah kecepatan.

Presiden mengaku perjalannya tersebut hanya ingin mencoba motor baru.

"Ingin saja mencoba motor baru, tarikannya bagus, 'kan tidak ngebut, kita hanya 30 s.d. 40 km/jam," kata Presiden di Pasar Anyar, Tangerang, Minggu (4/11).

Jokowi dengan motor Street Tracker
Motor Street Tracker yang dikendarai Presiden Jokowi di Kota Tangerang (Foto: Twitter @jokowi)

Presiden Jokowi diketahui adalah seorang penggemar motor. Jokowi memiliki "chopper" keemasan yang pernah dipakai saat kunjungan kerja di Sukabumi.

"Saya ini 'kan mencoba. Kalau dahulu yang 'ngerjain' dari Elders, sekarang yang mengerjakan Katros. Samalah. Saya 'kan pengen mencoba beberapa genre sepeda motor yang ada," tambah Presiden sebagaimana dilansir Antara.

Setelah mengunjungi Pasar Anyar, Presiden juga mengendarai lagi motornya menuju Balai Kota Tangerang, lokasi senam sehat.(*)

Baca berita menarik lainnya dalam artikel: KPK Tantang Taufik Kurniawan Ungkap Peran Pihak Lain Dalam Suap DAK Kebumen

#Presiden Jokowi #Sepeda Listrik Chopper #Airlangga Hartarto
Bagikan
Ditulis Oleh

Eddy Flo

Simple, logic, traveler wanna be, LFC and proud to be Indonesian
Bagikan