Transformasi Wajah Timnas Spanyol

Andika PratamaAndika Pratama - Jumat, 07 September 2018
Transformasi Wajah Timnas Spanyol
Luis Enrique. Foto: Zimbio

MerahPutih.com - Setelah masa kepemimpinan yang singkat di timnas Spanyol, Fernando Hierro akan memberikan tongkat estafet kepada Luis Enrique. Debut eks pelatih AS Roma dan Barcelona itu tersaji saat tim mengikuti Liga Negara-negara Eropa, akhir pekan ini.

Di bawah kepelatihan Enrique, diyakini ia bakal memperkenalkan wajah baru dari La Furia Roja. Berikut beberapa hal yang bakal jadi ciri khas Spanyol asuhan Enrique.

Pemimpin Baru

Sergio Ramos. Foto: Zimbio

Di Piala Dunia 2018, sosok kuat di ruang ganti tim adalah Gerard Pique, Jordi Alba, David Silva, Sergio Ramos dan Pepe Reina. Kini tinggal Ramos yang tersisa. Bersama pemain Barcelona, Sergio Busquets, keduanya bakal diandalkan Enrique untuk mengangkat moral tim.

Gaya Main Berbeda

Timnas Spanyol di Piala Dunia 2018. Foto: Zimbio

Hierro membentuk gaya main Spanyol yang mementingkan sirkulasi bola dan penguasaan bola yang konstan. Imbasnya lantaran terlalu tinggi intensitas permainan tim, serangan tim jadi mudah terbaca.

Kini bersama Enrique, Ramos dan kawan-kawan mengedepankan sirkulasi bola yang cepat. Tim akan lebih menganalisa apa yang dibutuhkan sesuai kelemahan lawan. Jangan heran, kita bakal lebih sering melihat Spanyol memainkan bola direct ke depan.

Pakem 4-3-3

Timnas Spanyol di Piala Dunia 2018. Foto: Zimbio

Di Rusia, formasi 4-3-3 sebenarnya skema baku yang diaplikasikan Spanyol asuhan Hierro. Namun pada praktiknya, tim sering berganti formasi ke 4-2-3-1. Sayangnya perubahan ini tidak memberikan efek signifikan.

Sekarang dalam beberapa kesempatan, Enrique sudah memastikan skema 4-3-3, yang membawanya meraih banyak gelar bersama Barcelona, akan kembali diandalkan.

Bintang Baru

Isco. Foto: Zimbio

Setelah terus menerus menjadikan Andres Iniesta sebagai ruh permainan tim, kini pendekatan tim otomatis berubah setelah sang pemain pensiun dari timnas. Pemain Real Madrid, Isco bakal mengambil alih tugas poros permainan. Bukan sebuah rahasia lagi, Enrique merupakan pengagum gaya main Isco.

De Gea Terancam

David De Gea. Foto: Zimbio

Performa David De Gea sudah tidak konsisten seperti dulu. Hal ini sebenarnya sudah terlihat di Piala Dunia 2018. Namun Hierro masih terus mempercayakannya. Kini bersama Enrique, persaingan memperebutkan posisi penjaga gawang utama bakal sengit. Jelang Liga Negara-negara Eropa, ia memanggil tiga kiper, De Gea, Kepa, dan Pau Lopez. (*/Bolaskor)

#Timnas Spanyol
Bagikan
Ditulis Oleh

Andika Pratama

Bagikan