Tokoh Papua Diperiksa Polres Bandara Soetta

Andika PratamaAndika Pratama - Rabu, 03 Januari 2018
Tokoh Papua Diperiksa Polres Bandara Soetta
Filep Karma. Foto: Andreas Harsono

MerahPutih.com - Seorang tokoh Papua, Filep Karma, diperiksa Polres Bandara Soekarno-Hatta karena mengenakan atribut yang diduga mirip bendera bintang kejora.

"Yang bersangkutan dibawa POM AU dan Avsec dan dimintai keterangan terkait adanya atribut terbuat dari kertas di dadanya dan diduga gambarnya seperti bintang kejora," ujar Kapolres Bandara Soetta, Kombes Akhmad Yusep di Mapolda Metro Jaya, Rabu (3/1).

Setelah menjalani pemeriksaan, Filep dilepaskan oleh pihak kepolisian. Selama diperiksa, Filep mengaku tak ada motivasi tertentu menggunakan atribut mirip lambang kelompok separatis Papua itu.

"Hasil keterangan yang bersangkutan apa motivasi pemasangan gambar tersebut, ya mereka menyampaikan 'pak ini hanya sebatas senang saja apabila menggunakan hal tersebut tidak ada niatan apa-apa'. Maka kami panggil keluarganya yang bertanggung jawab dari pengacaranya dan sekarang kita sudah serahkan ke pengacaranya," kata Yusep.

Kini, Filep sendiri telah diserahkan ke pengacaranya dan hingga kini masih di Jakarta. Ia bermaksud bertolak ke Jerman guna menghadiri konferensi terkait hak asasi manusia.

Selain itu, polisi juga tidak menahan Filep.

"Ini yang sedang kita koordinasikan ini adalah atribut dari kertas yang kita samabungkan mirip atau tidak. Kita coba terpajang pasal 107 dan perubahannya disitu tidak tercantum hal tersebut. Itu yang bisa saya jelaskan dan itu yang harus kita koordinasikan lagi terkait temuan ini," beber Yusep (Ayp)

#Polres Bandara Soekarno Hatta #Papua
Bagikan
Ditulis Oleh

Andika Pratama

Bagikan