Tiba di Jambi, Anies Diteriaki Presiden bakal calon presiden Anies Baswedan hadir pada sebagai tamu undangan acara Rakernas Apdesi di Jambi. (ANTARA/HO/Ko)

MerahPutih.com - Bakal calon presiden (bacapres) Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan tiba di Bandara Sultan Thaha Saifuddin, Rabu (26/7). Kedatangannya langsung disambut para relawan.

Setibanya di provinsi yang dijuluki Bumi Melayu Jambi, Anies langsung diteriakkan dengan sebutan 'Presiden kita' oleh kelompok relawan yang ada juga warga dan simpatisanyang menunggu di pintu kedatangan Bandara Sultan Thaha Saifuddin.

Baca Juga

AHY Masuk Radar Cawapres Ganjar, Demokrat Tegaskan Tetap usung Anies

Sebagian besar kelompok relawan yang menyambut kedatangan Anies kali ini adalah emak-emak dan perempuan milenial. Mereka yang mengenakan seragam kemeja putih dan jilbab biru serta jilbab hitam telah berkumpul di bandara sejak pukul 08.00 WIB, pagi sampai waktu menunggu kedatangan Anies yang mendarat sekitar pukul 10.00 WIB.

Sulhayati (61) salah seorang relawan P24 (Perubahan 2024) mengungkapkan alasannya mendukung karena setuju dengan visi perubahan yang digaungkan Gubernur DKI periode 2017-2022 itu, juga dinilainya sebagai sosok jujur, pintar, berwibawa, dan bermasyarakat.

"Ini baru pertama kali saya ketemu sama Pak Anies, rasanya senang sekali," kata Sulhayati.

Baca Juga

Ditanya soal Cawapres, Anies: Kalau Diumumin Sekarang Nggak jadi Kejutan

Dia mengaku mengagumi Anies sejak Mantan Rektor Universitas Paramadina Jakarta itu menjadi Gubernur DKI. Keluarga Sulhayati yang banyak tinggal di Jakarta beberapa kali bercerita kepadanya bahwa ibu kota berubah menjadi lebih baik di bawah kepemimpinan Anies.

Sementara itu Angela Bareta, salah seorang relawan dari kalangan milenial juga membeberkan alasannya mendukung Anies Baswedan karena menurut perempuan berusia 18 tahun itu, sosok Anies merupakan figur cerdas yang diyakininya bisa membangun Indonesia menjadi lebih baik.

"Kalau Pak Anies jadi presiden, saya harap Jambi lebih diperhatikan dari segi pariwisata dan pendidikannya," harap Angela.

Kedatangan Anies ke Jambi dalam rangka menghadiri undangan Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) yang menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) 2023 di Jambi.

Bakal calon presiden dari partai pengusung NasDem, PKS, dan Demokrat itu dijadwalkan menjadi pemateri dengan tema 'Menjaga Desa Membangun Bangsa' Pemaparan Konsep Pembangunan Desa di Indonesia' di Balairung Universitas Jambi pukul 13.30 WIB hingga 14.20 WIB. (*)

Baca Juga

Demokrat Tegaskan AHY Memenuhi Kriteria Cawapres Pendamping Anies

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Yusril Ihza Mahendra Temui Airlangga Hartarto di Markas Golkar
Indonesia
Yusril Ihza Mahendra Temui Airlangga Hartarto di Markas Golkar

Ketua Umum (Ketum) Partai Bulan Bintang (PBB), Yusril Ihza Mahendra menyambangi kantor DPP Partai Golkar di Jalan Anggrek Neli Murni, Palmerah, Jakarta Barat, pada Selasa (21/3).

Fraksi PKS akan Panggil Erick Thohir dan Bos Pertamina
Indonesia
Fraksi PKS akan Panggil Erick Thohir dan Bos Pertamina

“Fraksi PKS akan memanggil Pertamina dan Menteri BUMN, untuk memberikan penjelasan, bila perlu kita bentuk Panja Investigasi,” kata Nevi dalam keterangannya, Senin,(6/3).

Hasil Survei LSI: Prabowo 52% vs Ganjar 41,6%
Indonesia
Hasil Survei LSI: Prabowo 52% vs Ganjar 41,6%

Hal ini diungkapkan oleh survei LSI Denny JA yang dirilis Senin (31/7). Elektabilitas Prabowo tercatat sebesar 52% sementara elektabilitas Ganjar sebesar 41.6%.

 AHY Tekankan Eksekutif Tidak Halangi Parpol Bangun Koalisi
Indonesia
AHY Tekankan Eksekutif Tidak Halangi Parpol Bangun Koalisi

Wakil Presiden ke-10 dan 12 Jusuf Kalla menegaskan tidak pernah mencampuri urusan koalisi partai politik, jelang Pemilu 2024.

Polisi Sterilkan Tiga Sektor Jalur Delegasi KTT Ke-43 ASEAN, Catat Lokasinya
Indonesia
Polisi Sterilkan Tiga Sektor Jalur Delegasi KTT Ke-43 ASEAN, Catat Lokasinya

“Yaitu sektor Senayan, sektor Bundaran HI, dan sektor dari pada Kuningan, itu nanti jalan Rasuna Said,” ujar Latif di Jakarta.

Harun Masiku Terlacak di Indonesia, Eks Penyidik KPK: Harusnya Mudah Ditangkap
Indonesia
Harun Masiku Terlacak di Indonesia, Eks Penyidik KPK: Harusnya Mudah Ditangkap

Menanggapi hal tersebut, mantan penyidik KPK Yudi Purnomo mengatakan seharusnya lembaga antirasuh bisa mudah menangkap Harun Masiku.

Polres Sukoharjo Tangkap Pelaku Pembunuhan Siswi SMP Usai Kencan
Indonesia
Polres Sukoharjo Tangkap Pelaku Pembunuhan Siswi SMP Usai Kencan

Polres Sukoharjo bersama Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Jateng berhasil mengungkap kasus pembunuhan siswi SMP El (14), di kebun kosong belakang karaoke KCRI, di Desa Pandeyan Kecamatan Grogol, Kabupaten Sukoharjo, Senin (23/1/).

Heru Budi Harap Satgas Pengendalian Polusi Udara Bisa Bergerak Cepat dan Optimal
Indonesia
Heru Budi Harap Satgas Pengendalian Polusi Udara Bisa Bergerak Cepat dan Optimal

Pemerintah DKI Jakarta membentuk Satuan Tugas (Satgas) Pengendalian Pencemaran Udara, sebagai langkah percepatan pengendalian buruknya polusi udara Ibu Kota.

Sandiaga Minta Masyarakat yang Mudik Konsumsi Kuliner dan Produk Lokal
Indonesia
Sandiaga Minta Masyarakat yang Mudik Konsumsi Kuliner dan Produk Lokal

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno meminta masyarakat yang akan mudik ke kampung halaman untuk berkontribusi pada ekonomi lokal.

JakPro Gandeng Plasticpay dalam Pengelolaan Sampah Jakarta
Indonesia
JakPro Gandeng Plasticpay dalam Pengelolaan Sampah Jakarta

Pengelolaan sampah ini dengan penerapan penggunaan mesin Reverse Vending Machine (RVM).