Tanpa Megawati, Politisi PDIP Ziarah ke Makam Taufik Kiemas

Andika PratamaAndika Pratama - Selasa, 31 Desember 2019
Tanpa Megawati, Politisi PDIP Ziarah ke Makam Taufik Kiemas
Politisi PDI Perjuangan Ahmad Basarah (kiri) bersama keluarga mantan Ketua MPR RI periode 2009-2014, Taufiq Kiemas memanjatkan doa di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta, Selasa (31/12). Foto: ANTA

MerahPutih.com - Sejumlah politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ziarah ke makam Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI) periode 2009-2014 Taufiq Kiemas di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta, Selasa (31/12).

Namun, Presiden Republik Indonesia kelima sekaligus istri almarhum Taufiq Kiemas, Megawati Soekarnoputri tidak ikut hadir mengikuti prosesi ziarah bersama putrinya, Puan Maharani.

Baca Juga

Politisi PKS Nilai Sepak Terjang Budi Gunawan Mirip Taufik Kiemas

"Ibu Mega saat ini sedang berada di Jepang untuk persiapan mendapatkan gelar Doktor Honoris Causa yang ke-9 dari Soka University," ujar Wakil Ketua MPR RI Ahmad Basarah

Adapun acara Tahlilan dihadiri pula oleh mantan Menteri Agama Republik Indonesia Lukman Hakim Saifuddin, Menteri Hukum dan HAM Yasonna H Laoly, adik Taufiq Kiemas, Heri Kiemas dan kader PDI-P lainnya.

Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Yasonna Laoly yang ditemui di lokasi mengatakan jika kehadiran mereka untuk mewakili Ibu Mega menggelar ziarah bertepatan dengan hari lahir Bapak Pencetus Sosialisasi Empat Pilar MPR RI itu.

Prosesi pemakaman Taufiq Kiemas

"Ibu Mega tidak bisa datang, beliau kan masih di Jepang. Kami mewakili saja," ujar Yasonna dilansir Antara.

Baca Juga

Politisi Senior PDI Perjuangan Nazaruddin Kiemas Meninggal Dunia

Adapun Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara-Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Tjahjo Kumolo yang datang paling terakhir menyampaikan jika kedatangannya dalam rangka menghormati almarhum yang sudah dianggap seperti bapak sendiri.

"Pak Taufiq saya anggap sudah seperti orang tua saya. Beliau guru politik saya dan banyak memberi motivasi, memberikan nasihat-nasihat politik sehingga saya bisa berkarier," ujar Tjahjo.

Tokoh PDI Perjuangan Taufiq Kiemas meninggal dunia akibat serangan jantung di General Hospital Singapura, Sabtu (8/6/2013) pukul 19.00 waktu setempat.

Baca Juga

Nyekar ke Makam Taufik Kiemas, Cak Imin Kode ke PDI Perjuangan?

Taufiq Kiemas meninggal dalam usia 70 tahun ketika masih menjabat sebagai Ketua MPR RI periode 2009-2014. Suami mantan Presiden Megawati Soekarnoputri itu lahir di Jakarta, 31 Desember 1942. (*)

#PDI Perjuangan
Bagikan
Ditulis Oleh

Andika Pratama

Bagikan