AFC Cup 2018

Tampines Rovers Akui Keunggulan Persija Jakarta

Andika PratamaAndika Pratama - Rabu, 28 Februari 2018
Tampines Rovers Akui Keunggulan Persija Jakarta
Persija Jakarta v Tampines Rovers. Foto: AFC

MerahPutih.com - Tampines Rovers harus mengakui keunggulan Persija Jakarta dalam laga kedua Grup H Piala AFC 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (28/2) malam. Skuat asuhan Jurgen Raab dipermak Macan Kemayoran 1-4.

"Laga ini berjalan bagus, terutama untuk tuan rumah yang bisa menang 4-1. Mereka tim yang lebih baik, jadi selamat," kata pelatih Tampines, Jurgen Raab dalam jumpa pers.

Persija tampil spartan sejak babak pertama. Mereka sudah unggul 2-0 melalui Marko Simic dan Rezaldi Hehanusa. Keganasan jawara Piala Presiden 2018 berlanjut di babak kedua. Simic mencetak hattrick. Tampines hanya mampu memperkecil kedudukan lewat Khairul Amri.

Meski kalah, Jurgen Raab tetap mengapresiasi anak asuhnya yang sudah tampil maksimal di laga malam ini.

"Kami bermain lebih baik dari laga sebelumnya. Kami juga senang bisa bermain di lapangan SUGBK yang bagus. Kami merasakan atmosfer bagus, berbeda dengan di Singapura yang hanya dihadiri beberapa penonton."

"Kami sudah maksimal, mungkin 50 menit. Pemain Jepang kami misalnya, kerja keras dan terus membawa bola. Tapi Persija bermain baik dan lini kanan mereka istimewa." pungkasnya.

Kemenangan ini membuat Persija berada di posisi ketiga dengan tiga poin, kalah selisih gol dari Johor Darul Takzim yang ada di peringkat kedua, Sedangkan, Tampines menjadi juru kunci. (*/Bolaskor)

Baca juga: Marko Simic Hat-trick, Persija Bantai Tampines Rovers

#Persija #AFC Cup
Bagikan
Ditulis Oleh

Andika Pratama

Bagikan