Tak Terganggu Kasus Penusukan Wiranto, Pelantikan Jokowi-Ma'ruf Jalan Terus

Angga Yudha PratamaAngga Yudha Pratama - Jumat, 11 Oktober 2019
Tak Terganggu Kasus Penusukan Wiranto, Pelantikan Jokowi-Ma'ruf Jalan Terus
Ketua MPR Bambang Soesatyo (Bamsoet) (Foto: antaranews)

Merahputih.com - Ketua MPR, Bambang Soesatyo memastikan agenda pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih pada Minggu (20/10) tidak akan terganggu, pasca-peristiwa penusukan Menteri koordinator Bidang Politik dan Keamanan Wiranto.

Baca Juga

Polri Akui Lokasi Wiranto Ditusuk Daerah Rawan Teroris

"Tapi yang pasti saya yakin dan percaya peristiwa itu tidak akan mengganggu agenda nasional kita, ritual terakhir daripada pesta demokrasi yaitu pelantikan Presiden 20 Oktober," kata Bamsoet di Kompleks Parlemen, Jakarta, Jumat (11/10).

Ia menegaskan, tugas pengamanan pelantikan Presiden-Wapres terpilih bukan tugas MPR namun ada di pihak Kepolisian, TNI, dan intelijen.

Wiranto mendapat perawatan di RSUD
Menkopolhukam Wiranto mendapat perawatan di IGD RSUD Berkah Pandeglang (Ist)

Pimpinan MPR akan berkoordinasi dengan Kapolri, Panglima TNI dan Kepala BIN pada pekan depan untuk mematangkan pengamanan acara pelantikan tersebut.

Baca Juga

Kapolsek Ikut Kena Tusuk, Polisi: Intinya, Pak Wiranto Aman

"Itu tugas Kepolisian, TNI, dan BIN. Pekan depan kami akan rapat koordinasi dengan Kapolri, Panglima TNI, dan Kepala BIN," jelas dia. (*)

#Wiranto #Jokowi-Ma'ruf Amin
Bagikan
Bagikan