Wisata Dunia
Tak Perlu Ngoyo di Negara-Negara Ini, Biaya Hidupnya Paling Murah Seorang pria sedang duduk santai menuju negara tujuannya. (Foto: Unsplash/Jeshoots.cm)

PUNYA gaya hidup murah memang memudahkan orang untuk mengatur keuangan. Kita dapat mengatur pengeluaran apa saja yang dibutuhkan. Biaya hidup yang murah juga menjadikan kita fokus pada mimpi kita yang lain tanpa perlu mengkhawatirkan hal-hal rutin seperti keperluan sehari-hari.

Gaya hidup murah juga mendorong munculnya slow-life culture atau budaya hidup lambat. Namun, jangan mengartikan ini sebagai malas-malasan. Ini adalah lawan dari gaya hidup hustle yang serba cepat dan bikin orang jungkir balik layaknya atlet bela diri.

Melansir laman Forbes, beberapa negara ini memiliki biaya hidup murah yang cocok bagi kamu yang ingin tinggal di sana atau sekedar liburan.

Saking murahnya, Forbes sampai menulis, "Keluar dari pekerjaanmu dan pindah ke salah satu tempat termurah (dan terbaik) untuk tinggal di dunia. Negara yang biayanya sangat murah sehingga kamu mungkin bisa berhenti bekerja."

Baca juga:

5 Tempat Wisata Dunia Ini Bikin Tubuh Bugar

 

1. Thailand

Pemandangan kuil di Bangkok, Thailand. (Foto: Unsplash/Alejandro Cartagena)

Negara di Asia Tenggara ini lebih murah bila dibandingkan dengan Indonesia. Di Thailand, orang asing akan dapat tempat tinggal yang layak seperti apartemen atau kondominium dengan mudah.

Penawarannya dapat ditemukan di mana-mana. Untuk membeli kondominium biasa, kamu bisa mendapatkannya dengan harga di bawah 450 juta atau sewa perbulan sebesar 2,7 juta rupiah.

Jenis makanan dan rasanya pun tak berbeda jauh dengan Indonesia. Menjadikan Thailand lebih nyaman ditinggali.

2. Prancis

negara termurah
Jembatan Ikonik di Kota Paris. (Foto: Unsplash/Le?onard Cotte)

Siapa sangka negeri kiblat mode ini termasuk negara yang memiliki hidup yang murah. Namun, murah di sini dibandingkan dengan negara maju sepantar, ya. Semisal Amerika Serikat. Jauh lebih murah di Prancis. Sebab, biaya perumahan rata-rata 34 persen lebih rendah dari Amerika Serikat.

Bagi pasangan yang ingin menetap akan menghabiskan sebanyak 31 juta rupiah sebulan. Ini termasuk biaya sewa, makan, listrik, gaya hidup, dan lain-lain.

Baca juga:

Menambah Wawasan, Aktivitas di Selandia Baru Ini Harus Kamu Coba!

3. Yunani

negara murah
Pemandangan di Santorini, Yunani. (Foto: Unsplash/Jonathan Gallegos)

Melihat keindahan negeri mediterania ini, siapa tak suka? Keindahan tersebut bisa kamu tebus dengan biaya hidup yang jauh lebih murah daripada negara Eropa lainnya.

Bagi kamu yang masih lajang, cukup dengan 24 juta rupiah sebulan sudah bisa hidup enak. Jika kamu bersama pasangan cukup, biayanya sedikit bertambah, 28,5 juta rupiah. Kamu harus punya setidaknya tabungan di rekening sebesar 32 juta rupiah untuk bisa tinggal di sini selama sebulan.

4. Spanyol

negara murah
Pemandangan kota di Spanyol. (Foto: Unsplash/Jorge Ferna?ndez Salas)

Di negara ini biaya hidup tergantung dengan lokasi tempatmu tinggal. Jika kamu menginginkan ketenangan, kota-kota kecil jawabannya. Di salah satu kota daerah Valencia dan Andalusia, kamu dapat membeli sebuah apartemen dengan biaya sewa 10 juta rupiah perbulan.

Lingkungan yang aman dan damai, juga makanan klasik menjadikan Spanyol cocok untuk menenteramkan diri kita. (mro)

Baca juga:

5 Tempat Wisata di Asia Ini Tak Bisa Dikunjungi di 2023

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Pantang Pulang, Sobi Kopi Sambut Finalis IBC 2022
Kuliner
Pantang Pulang, Sobi Kopi Sambut Finalis IBC 2022

Satu hal yang mereka nantikan: pengumuman enam finalis IBC 2022.

Vokalis Bad Religion Rilis Buku Tentang Evolusi Budaya Punk Rock
ShowBiz
Vokalis Bad Religion Rilis Buku Tentang Evolusi Budaya Punk Rock

Greg Graffin kembali dengan buku terbaru bertajuk ‘Punk Paradox: A Memoir Greg Graffin’.

'Naruto x Boruto Ultimate Ninja Storm Connections' Siap Rilis di 2023
Fun
'Naruto x Boruto Ultimate Ninja Storm Connections' Siap Rilis di 2023

Game ini kemungkinan akan hadir di konsol next-gen.

Matter Mos Kembali dengan Mempersembahkan 'PRONOIA 2.0'
ShowBiz
Matter Mos Kembali dengan Mempersembahkan 'PRONOIA 2.0'

PRONOIA 2.0 memiliki dinamika sound yang lebih matang.

Lagu Baru Shawn Mendes 'When You're Gone' Masih Seputar Patah Hati
ShowBiz
Lagu Baru Shawn Mendes 'When You're Gone' Masih Seputar Patah Hati

Lagu baru Shawn Mendes bercerita tentang proses melewati patah hati dengan Camila Cabello.

Walker Scobell akan Bintangi 'Percy Jackson'
ShowBiz
Walker Scobell akan Bintangi 'Percy Jackson'

Ia mampu menampilkan performa akting yang memukau.

Orangtua Jadi Tameng Pelindung Anak dari Kejahatan Siber
Fun
Orangtua Jadi Tameng Pelindung Anak dari Kejahatan Siber

Ajak anak kenali dunia digital dengan aman.

Diterpa Isu Bullying, Nam Joo-hyuk Didukung Agensi dan Kawan Lama
ShowBiz
Burgerkill Gelar Konser Virtual di Ultah ke 25
ShowBiz
Burgerkill Gelar Konser Virtual di Ultah ke 25

Gebrakan dari rasa rindu tiap personil dan penggemarnya akan sebuah konser.

Peluang Ned jadi Venom di Spider-Man 4
ShowBiz
Peluang Ned jadi Venom di Spider-Man 4

Venom kemungkinan akan menjadi musuh Spider-Man di film selanjutnya.