Headline

Tak Larang Mahasiswa Demo ke Jakarta, Ini Imbauan Sri Sultan

Eddy FloEddy Flo - Selasa, 24 September 2019
 Tak Larang Mahasiswa Demo ke Jakarta, Ini Imbauan Sri Sultan
Sri Sultan Hamengku Buwono X di Yogyakarta (MP/Teresa Ika)

MerahPutih.Com - Sejumlah seruan kepada mahasiswa Yogyakarta untuk beraksi di depan DPR RI Jakarta ramai di sosial media. Menanggapi seruan tersebut, Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengkubuwono X tidak melarang masyarakat Yogyakarta ikut aksi demo di Jakarta.

Dirinya tidak bisa melarang siapapun untuk menyuarakan aspirasi di era demokrasi ini.

Baca Juga:

Pengesahan RUU KUHP Ditunda, Wiranto Sebut Aksi Unjuk Rasa Sudah Tidak Relevan

"Silakan saja kalau mau ikut demonstrasi. Itu hak warga masyarakat,"tegas Sultan di Yogyakarta, Selasa (24/9).

Namun Sri Sultan menitipkan pesan kepada warga Yogyakarta untuk mengikuti aksi dengan damai dan tertib.

Kapolda DIY Irjen Pol Ahmad Dofiri
Kapolda DIY Irjen Pol Ahmad Dofiri (MP/Teresa Ika)

"Kalau mau menyampaikan aspirasi yang tertib, sesuai dengan izin," tegasnya.

Raja Yogyakarta ini juga menghimbau kepada para massa untuk tidak anarkis dan tidak merusak fasilitias umum.

"Jangan melakukan perusakan apalagi melanggar hukum dan melukai," kata Sultan.

Sementara itu Kapolda DIY Irjen Ahmad Dofiri mengajak para mahasiswa Yogyakarta tidak ikut demo ke Jakarta. Pasalnya mahasiswa sudah menyuarakan tuntutannya dalam aksi demo "Gejayan memanggil" pada Senin, (23/9) kemarin.

Baca Juga:

Kericuhan Pecah di DPR, Polisi Semburkan Gas Air Mata

Ia mengimbau masyarakat mahasiswa dan masyarakat kembali beraktivitas seperti biasa.

"Kita imbau cukup sudah. Kemarin banyak aspirasi yang sudah disampaikan," pungkasnya.(*)

Berita ini ditulis berdasarkan laporan Teresa Ika, reporter dan kontributor merahputih.com untuk Yogyakarta dan sekitarnya.

Baca Juga:

Demo Mahasiswa di DPR Bubar, Aparat Sesalkan Aksi Tutup Jalan Tol

#Sri Sultan Hamengkubuwono X #Demo Mahasiswa #Aksi Unjuk Rasa #Gedung DPR
Bagikan
Bagikan