Tak Hanya Menyegarkan, Kolang-Kaling Juga Bermanfaat untuk Kesehatan Kolang-kaling dipercaya memiliki sejumlah manfaat kesehatan. (Foto: Instagram/lindkarunia)

PUTIH, bulat, dan kenyal. Buah yang dipanen dari pohon aren ini, sering kita temui dalam minuman segar seperti es campur. Tak sedikit pula yang menambahkannya sebagai isian kolak bersama pisang, singkong, dan ubi. Adalah kolang-kaling, camilan yang kerap digunakan dalam berbagai hidangan.

Selama Ramadan, kolang-kaling tak pernah tertinggal untuk dihidangkan. Bukan tanpa alasan. Selain menyegarkan dan mengenyangkan, kolang-kaling dipercaya memiliki sejumlah nutrisi yang berkhasiat untuk tubuh. Mulai dari mengelola diabetes hingga mencegah penuaan, berikut berbagai manfaat kesehatan dari mengonsumsi kolang-kaling seperti dilansir laman Times Now.

Baca juga:

Selain Susu, Kolang-Kaling pun Baik untuk Tulang

Tak Hanya Menyegarkan, Kolang-Kaling Juga Bermanfaat untuk Kesehatan
Kolak kolang-kaling banyak disajikan selama Ramadan. (Foto: Instagram/resepramadhankoe)

Baik untuk pengidap diabetes

Berasal dari pohon aren, kolang-kaling mengandung gula alami. Karenanya, buah ini dipercaya oleeh para ahli sebagai makanan yang baik untuk mengelola diabetes. Kandungan vitamin A, C, dan B7 pada Kolang-kaling, memiliki fungsi untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh tanpa meningkatkan asupan kalori secara signifikan yang meyebabkan lonjakan gula dalam darah.

Menurunkan berat badan

Kolang-kaling memiliki kandungan air yang membantu kita agar tetap kenyang. Buah ini juga rendah kalori, membuatnya sangat baik untuk menurunkan berat badan. Kolang-kaling menjadi salah satu makanan terbaik untuk menurunkan berat badan, berkat kandungan serat makanan tinggi yang juga membantu melancarkan pencernaan.

Baca juga:

Meski Lezat Makanan ini Ternyata Bikin Cepat Tua

Tak Hanya Menyegarkan, Kolang-Kaling Juga Bermanfaat untuk Kesehatan
Kolang-kaling punya kandungan nutrisi baik untuk tubuh. (Foto: Instagram/omahkolangkaling)

Mencegah penuaan

Kolang-kaling memiliki kandungan anti-inflamasi dan antioksidan. Fitonutrien pada buah ini dapat membantu tubuh untuk melawan radikal bebas dan menunda timbulnya tanda penuaan.

Kolang-kaling juga memiliki kandungan tirosinase, senyawa ini terlibat dalam pembentukan melanin, zat yang memberikan pigmen (warna) pada kulit. Melanin juga bertanggung jawab sebagai salah satu penyebab bintik-bintik kulit yang bisa muncul karena proses penuaan.

Menjaga kesehatan jantung

Kolang-kaling juga memiliki kandungan polisakarida galactomannan, karbohidrat yang dapat menurunkan tekanan darah sekaligus mengurangi kadar kolesterol jahat di dalam tubuh.

Kombinasi berbagai nutrisi pada kolang-kalling, membuatnya baik dikonsumsi untuk memelihara kesehatan jantung dan mencegah terjadinya penyakit kardiovaskuler, seperti serangan jantung dan stroke. (mro)

Baca juga:

Makan Pakai Pola Ini, Hidup Jadi Lebih Panjang

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Vokalis Bad Religion Rilis Buku Tentang Evolusi Budaya Punk Rock
ShowBiz
Vokalis Bad Religion Rilis Buku Tentang Evolusi Budaya Punk Rock

Greg Graffin kembali dengan buku terbaru bertajuk ‘Punk Paradox: A Memoir Greg Graffin’.

Prosesi Pemakaman Ratu Elizabeth II
Fun
Prosesi Pemakaman Ratu Elizabeth II

Ratu Elizabeth II dimakamkan pada 19 September 2022.

Krim yang dapat Kembalikan Pigmentasi Kulit Penderita Vitiligo
Fun
Krim yang dapat Kembalikan Pigmentasi Kulit Penderita Vitiligo

Krim yang membantu mengembalikan pigmen.

Ketahui 4 Jenis Keju ini Biar Tepat Penggunaannya
Fun
Ketahui 4 Jenis Keju ini Biar Tepat Penggunaannya

Tiap jenis keju cocok untuk dijadikan campuran pada makanan tertentu.

Figur 'The Mandalorian' ala Era Sengoku dari Tamashii Nations
Fun
Figur 'The Mandalorian' ala Era Sengoku dari Tamashii Nations

Akan mendapatkan baju Karuta dan Hakama ala prajurit Samurai.

Lenovo Resmi Luncurkan ThinkPad X13s
Fun
Lenovo Resmi Luncurkan ThinkPad X13s

Cek fitur-fitur yang ada di Lenovo ThinkPad X13s.

Resep Arem-Arem Sorgum Kreasi Parti Gastronomi
Hiburan & Gaya Hidup
Resep Arem-Arem Sorgum Kreasi Parti Gastronomi

Arem-arem sorgum juga memiliki rasa lezat.

Lakukan Cara Ini untuk Pererat Hubungan Anak dan Orangtua
Fun
Lakukan Cara Ini untuk Pererat Hubungan Anak dan Orangtua

Penelitian telah membuktikan bahwa terdapat tiga komponen umum yang diperlukan untuk membentuk hubungan harmonis.

Wuling Gandeng E-commerce untuk Bantu Penyebaran Mobil Listriknya
Fun
Wuling Gandeng E-commerce untuk Bantu Penyebaran Mobil Listriknya

Kerja sama keduanya mendorong penurunan net zero emission lewat mobil listrik.

Bintang MCU Simu Liu Semangat untuk Sekuel 'Shang-Chi'
ShowBiz
Bintang MCU Simu Liu Semangat untuk Sekuel 'Shang-Chi'

Akan mengeksplorasi 'sisi baru' dari karakternya.