Tak Cuma Makanan Indonesia, Pameran Ini Sajikan Kuliner Khas dari Negara-Negara Tetangga

Zulfikar SyZulfikar Sy - Selasa, 26 Februari 2019
Tak Cuma Makanan Indonesia, Pameran Ini Sajikan Kuliner Khas dari Negara-Negara Tetangga
The Best of Street Food dilansungkan pada 2 Maret 2019 di Kota Batam. (Foto: Pixabay/Free-Photos)

BATAM merupakan salah satu daerah yang cukup menarik dikunjungi di wilayah Sumatera. Pulau yang berbatasan langsung dengan Singapura dan Malaysia punya banyak tempat yang layak dikunjungi, baik wisata kota maupun wisata baharinya.

Omong-omong soal Batam, tak lengkap juga kalau kau melewatkan wisata kulinernya. Terutama di awal Maret, kamu bisa datang ke pameran makanan khas Indonesia dan beberapa negara tetangga, pada 2 Maret 2019 di Kota Batam, Kepulauan Riau.


1. Pesta kuliner bakal jadi magnet wisatawan negeri jiran

 Vietnamese roll. (Foto: Pixabay/falco)
Vietnamese roll. (Foto: Pixabay/falco)

Pesta kuliner The Best of Street Food di Kota Batam di antaranya menyajikan hidangan Nusantara, Thailand, Malaysia, dan Singapura. Acara yang ditunggu-tunggu ini diharapkan bakal menyedot banyak wisatawan. Apalagi setiap akhir pekan, Kota Batam selalu kebanjiran pelancong dari negara jiran.


"Pesta kuliner ini dibalut dalam kegiatan The Best Street Food Fiesta 2019 yang diselenggarakan di Batam View, mulai pukul 17.00 WIB," kata Kepala Dinas Pariwisata Kota Batam, Ardiwinata di Batam, seperti dikutip Antara.

2. Beragama makanan khas negeri tetangga jadi andalan

 Prawn mee khas Malaysia. (Foto: Pixabay/DanaTentis)
Prawn mee khas Malaysia. (Foto: Pixabay/DanaTentis)

Panitia menargetkan 300 paket kunjungan wisata terjual dalam agenda festival kuliner itu. Sejumlah kuliner yang akan dihidangkan dari Indonesia antara lain ikan bakar, gado-gado, rujak buah, kangkung belacan, ayam penyet, dan martabak manis.

"Dari chef Penang, Malaysia ada fried koay teow, prawn mee, dan ice kacang," kata Ketua Nongsa Sensation Destinasi Batam Anddy Fong.

Koki dari Thailand akan menyajikan pandan chicken, thai hor fun, dan Vietnamese roll.

Kota Batam menjadi surga kuliner karena daerah ini dihuni beragam etnis yang membawa cita rasa masakan berbeda. Terlebih lagi, paduan bumbu dan rempah menyatu dengan bahan-bahan pilihan, hingga menghadirkan menu spesial yang sulit dicari di daerah lain. (*)

Baca juga berita lainnya dalam artikel: Jelajah Lombok, Tak Lengkap kalau Belum Mampir Kota Tua Ampenan

#Kuliner Riau #Kuliner Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Zulfikar Sy

Tukang sihir
Bagikan