Suriah Buka 2 Penyeberangan Baru untuk Bantuan Gempa dari Turki Sejumlah staf memindahkan bantuan kemanusiaan di Bandara Militer Marka, Amman, Yordania, Rabu (8/2/2023). ANTARA FOTO/Xinhua/Mohammad Abu Ghosh/rwa.

MerahPutih.com - Gempa besar Magnitudo 7,8 yang berpusat di Turki tenggara, juga berdampak besar dan merenggut banyak korban jiwa hingga negara tetangga Suriah.

PBB pada Senin (14/2) mengumumkan bahwa Presiden Suriah Bashar Al-Assad setuju untuk membuka dua titik penyeberangan baru dari Turki ke negara tersebut, yang memungkinkan akses bantuan.

"Saya menyambut keputusan Presiden Suriah Bashar Al-Assad hari ini yang membuka dua titik penyeberangan Bab Al-Salam dan Al Ra’ee dari Turki ke Suriah barat laut selama tiga bulan pertama untuk memungkinkan bantuan kemanusiaan tepat waktu," kata Sekjen PBB Antonio Guterres lewat pernyataan.

Baca Juga:

500 WNI Terdampak Gempa Turki, 2 Meninggal Dunia

Sekjen menjelaskan bahwa karena jumlah korban gempa 6 Februari terus bertambah, pemberian makanan, kesehatan, nutrisi, perlindungan, tempat berlindung, pasokan musim dingin serta pasokan penyelamat hidup lainnya bagi seluruh jutaan orang yang terdampak menjadi yang paling mendesak.

"Pembukaan titik penyeberangan ini, disertai dengan fasilitas akses kemanusiaan, percepatan izin visa dan pelonggaran perjalanan antar hub, akan memungkinkan lebih banyak bantuan yang masuk, lebih cepat," katanya, dikutip Antara.

Selama bertahun-tahun, PBB mengirim bantuan kemanusiaan ke Suriah hanya melewati satu penyeberangan yakni Cilvegozu di Provinsi Hatay, Turki selatan. Akan tetapi, daerah itu hancur akibat gempa dahsyat pada Senin pekan lalu.

Baca Juga:

Porsche Donasi Rp 16,2 Miliar untuk Bantu Korban Gempa Turki

Sedikitnya 31.643 orang meninggal dan lebih dari 80.000 orang lainnya terluka setelah gempa kuat bermagnitudo 7,8 dan gempa susulannya, dalam waktu kurang dari 10 jam pada 6 Februari.

Gempa yang berpusat di Provinsi Kahramanmaras, yang juga melanda sembilan provinsi lainnya -- Hatay, Gaziantep, Adiyaman, Malatya, Adana, Diyarbakir, Kilis, Osmaniye dan Sanliurfa -- berdampak terhadap lebih dari 13 juta orang.

Sejumlah negara di kawasan tersebut, seperti Suriah dan Lebanon, juga merasakan guncangan gempa.

Di negara tetangga Suriah, jumlah korban tewas akibat gempa naik menjadi 3.500 lebih, dengan lebih dari 5.200 orang lainnya mengalami luka. (*)

Baca Juga:

Kemenkes Kirim 65 Nakes Bantu Penanganan Korban Gempa Turki-Suriah

Kanal
LAINNYA DARI MERAH PUTIH
BMKG Sebut Gempa Susulan di Cianjur akan Berakhir 4-7 Hari ke Depan
Indonesia
BMKG Sebut Gempa Susulan di Cianjur akan Berakhir 4-7 Hari ke Depan

Badan Meteorologi Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan gempa susulan dari gempa utama Magnitudo 5,6 di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat akan berakhir pada 4-7 hari ke depan.

Erick Thohir Menguat Jadi Cawapres, PKB Tetap Pede Cak Imin yang Dipilih Prabowo
Indonesia
Erick Thohir Menguat Jadi Cawapres, PKB Tetap Pede Cak Imin yang Dipilih Prabowo

Ketua DPP PKB Daniel Johan meyakini Prabowo pada akhirnya akan bersama Ketum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.

[HOAKS atau FAKTA]: Jokowi Jadi Pemimpin Satgas Penanganan Krisis Global
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Jokowi Jadi Pemimpin Satgas Penanganan Krisis Global

Akun TikTok dengan nama pengguna “chikacentil_2551” mengunggah sebuah video yang berisi narasi bahwa Presiden Jokowi dipilih oleh PBB menjadi pemimpin satgas penanganan krisis global.

Prabowo Puji Kinerja Bobby Berhasil Pimpin Kota Medan Makin Maju
Indonesia
Prabowo Puji Kinerja Bobby Berhasil Pimpin Kota Medan Makin Maju

Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto mengakui bahwa Kota Medan, Sumatera Utara, semakin maju sejak dipimpin oleh Wali Kota Medan Bobby Nasution.

Nyatakan Siap Bertarung di 2024, Partai Non-parlemen Optimistis Duduk di Kursi DPR
Indonesia
Nyatakan Siap Bertarung di 2024, Partai Non-parlemen Optimistis Duduk di Kursi DPR

Sejumlah partai nonparlemen ikut mendaftar untuk bertarung di Pemilu 2024.

[HOAKS atau FAKTA]: Harga BBM Naik, Ada Pembagian Sepeda Listrik Gratis
Lainnya
[HOAKS atau FAKTA]: Harga BBM Naik, Ada Pembagian Sepeda Listrik Gratis

Dalam postingan tersebut terdapat narasi bahwa akun tersebut akan menyumbangkan 670 sepeda listrik secara gratis kepada orang yang dipilih secara acak.

Puan Harap Payung Hukum PDP Jadi Landasan Negara Atur PSE
Indonesia
Puan Harap Payung Hukum PDP Jadi Landasan Negara Atur PSE

DPR RI terus berupaya mempercepat pengesahan Rancangan Undang-Undang Perlindungan Data Pribadi (RUU PDP) yang sudah selesai dalam pembahasan tingkat I.

Jokowi Kirim Sapi Kurban Simental ke 2 Masjid di Solo
Indonesia
Jokowi Kirim Sapi Kurban Simental ke 2 Masjid di Solo

Sapi ini dibeli dari peternakan sapi di Desa Kedongdowo, Kecamatan Andong, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah.

PAN Sebut Dukungan Jokowi ke Prabowo Hanya Guyonan Politik
Indonesia
PAN Sebut Dukungan Jokowi ke Prabowo Hanya Guyonan Politik

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut Pilpres 2024 merupakan jatah Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Indonesia Harap Inggris Jadi Jembatan ke Pasar Lebih Luas di Eropa
Indonesia
Indonesia Harap Inggris Jadi Jembatan ke Pasar Lebih Luas di Eropa

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto bertemu dengan Menteri Ekspor Inggris Andrew Bowiedi di kantor Kemenko Perekonomian.