Sumping Waluh Jajanan yang Selalu Bikin Kangen Bali

Zulfikar SyZulfikar Sy - Senin, 02 Januari 2017
Sumping Waluh Jajanan yang Selalu Bikin Kangen Bali

Sumping waluh. (Instagram/dewaayuindira)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Ketradisionalan Bali menjadi salah satu warisan yang berharga. Hingga saat ini, meski Bali sejak dahulu sudah menjadi destinasi wisata dunia, Pulau Dewata tetap mempertahankan sisi tradisional sebagai identitas masyarakatnya.

Bagi pecinta kuliner tradisional, Bali merupakan surga tersembunyi jajanan tradisional di Negara Surga Kuliner ini. Indonesia sebagai Negara Surga Kuliner tak pernah selesai diekspolorasi. Identitas budaya semakin hari semakin menguat di antara tekanan makanan modern yang makin menggoda.

Ada jajanan bernama sumping waluh di Bali. Pecinta kuliner nusantara tentu tak asing dengan nama satu ini. Sumping itu nama daerah untuk kue tradisional olahan tepung beras yang dikukus. Sementara waluh berarti labu kuning. Labu kuning ini bahan campuran yang menjadi ciri khas.

Sumping waluh. (Instagram/evhalebukan)
Sumping waluh. (Instagram/evhalebukan)

Sumping dibungkus dengan daun pisang. Mengapa sumping jadi jajanan yang bikin kangen Bali? Karena pecinta kuliner nusantara yang pernah berburu jajanan tradisional di Bali tentu tahu, sumping jajanan yang langsung habis di tempat. Alias tak bisa dibawa oleh-oleh karena tak tahan lama. Sumping waluh hanya bisa bertahan satu hari. Khas jajanan tradisional yang berbahan alami.

Sumping waluh berasa manis gula merah dengan aroma waluh yang menyatu. Waluh atau labu kuning dalam sumping sebagian ada juga yang tak ditumbuk halus, tapi diiris kecil-kecil, sehingga masih terasa kuat manis labunya. Rasa kukusan tepung beras yang lembut di mulut terasa sederhana. Bagi pecinta kuliner nusantara, rasa inilah yang bikin kangen kuliner berwarna kekuningan ini.

Jika ke Bali, berkuliner nusantara di pasar tradisional jadi salah satu jalan untuk mengenal budaya setempat. Jajanan sumping waluh mudah ditemui di Bali. Setiap wilayah di Bali membuat sumping waluh sebagai salah satu kuliner khas daerahnya. Bagi pecinta kuliner nusantara, tentu hafal betul di mana harus mencarinya. Sumping Bali paling mudah ditemui di pasar-pasar tradisional.

Sumping waluh. (Instagram/theraparwathi)
Sumping waluh. (Instagram/theraparwathi)

Sumping waluh juga dapat ditemui di warung kecil di pinggiran kota. Biasanya, saat pagi hari para pembuat kue sumping akan menyimpan dagangannya di warung-warung. Di Bali, sumping waluh salah satu makanan tradisional untuk sarapan. Pagi hari dengan segelas kopi atau teh, kue sumping waluhlah teman sejatinya.

Masyarakat Bali sangat akrab dengan sumping waluh. Sumping waluh juga menjadi salah satu makanan tradisional yang mudah ditemui saat acara-acara upacara adat. Jadi tak hanya enak, kue sumping punya tempat istimewa dalam masyarakat Bali.

Sumping juga dapat ditemui di daerah lain. Di Suku Sunda misalnya, sumping disebut nagasari atau pais. Yang membedakan yaitu campurannya, ada pisang atau nangka, maka di Bali campurannya labu kuning.

Sumping waluh. (Instagram/yovaindrajaya)
Sumping waluh. (Instagram/yovaindrajaya)

Indonesia sebagai Negara Surga Kuliner telah menyediakan banyak warisan makanan tradisional. Jika pecinta kuliner nusantara ke Bali, salah satu kuliner tradisional yang patut dicari, di antara banyak kuliner tradisional di pasar, ialah sumping waluh. Lembut dan manisnya yang sederhana membuat pecinta kuliner nusantara tak akan bisa melupakannya.

#Kuliner Nusantara #Sumping Waluh #Kuliner Bali
Bagikan
Ditulis Oleh

Zulfikar Sy

Tukang sihir

Berita Terkait

Kuliner
Mengenal Sate Lilit khas Bali, Kuliner Sakral Penuh Nilai Spiritual
Sate lilit bagi masyarakat Bali memiliki nilai spiritual nan sakral.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 26 September 2024
Mengenal Sate Lilit khas Bali, Kuliner Sakral Penuh Nilai Spiritual
Kuliner
Rayakan Penampahan Galungan, Umat Hindu Bali Memasak Lawar nan Penuh Makna
Umat Hindu di Bali merayakan penampahan Galungan pada Selasa (24/9).
Dwi Astarini - Selasa, 24 September 2024
Rayakan Penampahan Galungan, Umat Hindu Bali Memasak Lawar nan Penuh Makna
Kuliner
Tonton Pedangdut Top Indonesia Sambil Menikmati Kuliner Nusantara di Ancol
Festival ini nantinya akan di selenggarakan pada 7 dan 8 September 2024.
Wisnu Cipto - Minggu, 25 Agustus 2024
Tonton Pedangdut Top Indonesia Sambil Menikmati Kuliner Nusantara di Ancol
Kuliner
Resep Sedapnya Daging Malbi Makanan Khas Palembang
Wisnu Cipto - Rabu, 19 Juni 2024
Resep Sedapnya Daging Malbi Makanan Khas Palembang
Kuliner
Bulung Restaurant Kenalkan Cita Rasa Bali di IESF 14th World Esports Championships 2022
Meski beberapa makanan berasal dari Eropa dan Timur Tengah, para tenaga terampil mengkreasikannya dengan cita rasa Bali.
Hendaru Tri Hanggoro - Sabtu, 10 Desember 2022
Bulung Restaurant Kenalkan Cita Rasa Bali di IESF 14th World Esports Championships 2022
Bagikan