MerahPutih.com - Manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui kekalahan dari Thailand U-23, pada semifinal cabang olahraga sepak bola putra SEA Games 2021 Vietnam, berpengaruh terhadap psikologis para pemain Timnas Indonesia U-23.
Timnas Indonesia U-23 harus mengakui keunggulan Thailand dengan skor 0-1 setelah melewati laga yang menguras tenaga dan emosi selama 120 menit. Hasil itu membuat tim Merah-Putih gagal mendapatkan medali emas SEA Games 2021 yang sebetulnya jadi target.
Baca Juga:
Rahmat Erwin Persembahkan Emas dan Pertajam Rekor Angkat Besi di SEA Games
Namun, Shin Tae-yong berharap keadaan Fachruddin Aryanto dkk. semakin membaik untuk melakoni laga perebutan medali perunggu kontra Malaysia U-23 di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam, Minggu (22/5).
"Para pemain sudah maksimal melawan Thailand, tapi hasilnya kalah. Pastinya pemain lelah secara fisik dan psikolog (mental)," kata Shin Tae-yong.
"Tetapi saya sudah memberikan motivasi sekaligus memberikan istirahat total kepada para pemain," tambah pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Shin Tae-yong menuturkan, dirinya juga sudah mengajak bicara para pemainnya secara personal. Diharapkan mereka bisa kembali bangkit melawan Malaysia U-23 sehingga bisa membawa pulang medali perunggu ke Tanah Air.
"Besok (Minggu) para pemain sudah menjadi satu dan para pemain sudah yakin bisa mendapatkan medali," ujar Shin Tae-yong. (*/Bolaskor.com)
Baca Juga:
Tim Kano dan Kayak Indonesia Kumpulkan 1 Medali Emas Lagi untuk Tanah Air