Kesehatan

Studi Baru: Obesitas Mengancam Generasi Milenial dengan Risiko Kanker

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Kamis, 14 Februari 2019
Studi Baru: Obesitas Mengancam Generasi Milenial dengan Risiko Kanker
Resiko kanker meningkat pada orang yang kelebihan berat badan (Foto Pixabay/marijana1)

KANKER merupakan penyakit pembunuh nomor dua terbanyak di dunia. Sampai saat ini masih terus dicari solusinya di dunia kedokteran. Ada banyak kanker yang mengintai kita dengan tingkat yang berbeda pula.

Meskipun kanker memang selalu mengintai kehidupan manusia. Namun studi baru yang dipublikasikan oleh Lancet Public Health dari American Cancer Society mengungkapkan bahwa ada beberapa tipe kanker yang justru terus meningkat. Khususnya yang mengancam para generasi milenial. Seperti apa hasil dari studi tersebut?

1. Enam Jenis kanker

Kanker Mengancam Generasi Milenial
Adanya peningkatan resiko kanker pada generasi milenial (Foto: Pixabay Joenomias)


Studi baru tersebut dilakukan dengan menganalisis data diagnosa kanker dalam kurun waktu 20 tahun terakhir. Studi itu memakai responden dengan rentang usia 25 hingga 84 tahun. Peneluti menemukan adanya peningkatan yang mengejutkan pada orang yang berusia 25 tahun hingga 49 tahun, khususnya pada penderita obesitas.

Pada 12 jenis kanker yang diteliti dan berkaitan dengan obesitas. Ada hasil lonjakan besar pada enam jenis kanker pada anak muda di Amerika.

Keenam jenis kanker tersebut antara lain kolorektal, endometrium, kantung empedu, ginjal, pankreas, Multiple Myeloma dan kanker sel plasma.

Lebih lanjut, hasil dari studi tersebut menunjukkan bahwa orang Amerika yang berusia 25 hingga 29 tahun memiliki peningkatan terbesar pada kanker ginjal. Sementara orang yang berusia 30 hingga 34 tahun mengalami peningkatan pada kanker Multiple Myeloma.

2. Penyebab obesitas?

Kanker Mengancam Generasi Milenial
Obesitas menjadi penyebab utama (Foto: Pixabay/eroVesalainen)


Meskipun studi tersebut tidak menjelaskan secara detail penyebab peningkatan jenis kanker. Namun hipotesa menyebutkan penyebabnya ialah kelebihan berat badan dan obesitas di Amerika.

Hal tersebut didukung dengan data yang dilansir dari CDC menunjukkan bahwa diantara tahun 1999 hingga 2016 mengalami kenaikan yang tadinya 13,9% menjadi 18,5% pada anak-anak penderita obesitas.

Dengan adanya riset itu, menunjukkan bahwa obesitas dapat meningkatkan resiko terkena kanker.

3. Pencegahan lebih baik

Kanker Mengancam Generasi Milenial
Lakukan olahraga rutin untuk menjaga berat badan (Foto: Pixabay/skeeze)


Meskipun saat ini perkembangan teknologi pengobatan terus berkembang. Namun tidak salahnya bahwa kita terus melakukan pencegahan.

Diharapkan dapat membuat kamu tetap menjaga kesehatan dan berat badan dalam standar sehat.

Karena kanker yang berkaitan dengan obesitas menunjukkan peningkatan paling singnifikan. Terus jaga berat badan kamu dan jangan lupa untuk mengonsumsi makanan bergizi. (ver)

#Kanker #Obesitas
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.
Bagikan