Film

'Streaming Film' Sambil Jadi Konten Kreator di Genflix

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Kamis, 28 April 2022
'Streaming Film' Sambil Jadi Konten Kreator di Genflix
Para pemain series original genflix. (Foto: merahputih.com/Iftinavia Pradinantia)

LAYANAN streaming Genflix kini tidak hanya dimanfaatkan oleh para movie freak untuk menonton serial lokal maupun internasional. Kini mereka juga bisa mengekspresikan diri, berinteraksi dengan pengguna lain, dan menjangkau penggemar. Lewat Fitur UGC (User Generated Content) kita bisa menikmati tayangan dan jadi konten kreator.

Genflix bisa jadi wadah penggunanya yang ingin jadi konten kreator. "Ada ekosistem baru yang ingin kami tawarkan. Kami mau men-support lebih banyak dan lebih luas konten kreator Indonesia. Kami ingin creators lain yang kecil tapi punya ide kreatif punya ruang," ujar Head of Content Genflix Liany Novianty saat ditemui merahputih.com di Jakarta beberapa waktu lalu.

Baca Juga:

Rayakan Ramadan, SnackVideo Ajak Berbagi Kebaikan lewat Konten Positif

Melalui aplikasi tersebut, para konten kreator bisa live streaming dan interaktif. Bentuk interaktifnya yakni mereka bisa bertemu teman baru, berkomentar langsung, dan interaksi dengan streamer lain. Tidak hanya berinteraksi dan berkarya, mereka yang membuat konten akan dapat reward dari konten yang mereka buat. "Kami desain khusus untuk content creator supaya mereka bisa dapat reward dari konten yang mereka buat," ucap Liany.

Konten kreator bisa saling mengirim diamond. (Foto: Unsplash/Austin Distel)

Di fitur UGC, para konten kreator bisa saling mengirim diamond. Nantinya, diamond tersebut bisa dikonversikan menjadi gencash. Liany mengatakan sejauh ini ada 1000 livestreamers dan 50.000 pengguna di Genflix. Tema konten yang sering mereka angkat misalnya gaming, resep masakan, food review, film review, hingga religi.

Baca Juga:

Para Kreator Indonesia Bersatu Lewat ‘Rewind Indonesia 2021’

Salah satu upaya yang dilakukan oleh Genflix dalam menjaring konten kreator yakni dengan bekerjasama dengan komunitas film dan indie film maker. "Kami ingin siarkan ke mereka bahwa di sini teman-teman enggak cuma bisa nonton tetapi juga melahirkan konten kreator baru," tuturnya.

Akan selalu merespons tegas tindakan cyber bullying. (Foto: Unsplash/Kaitlyn Baker)

Untuk mendukung ekosistem konten kreator yang ada di Genflix, tentu ada proteksi yang dilakukan untuk mencegah sexual harassment dan hate speech terhadap konten kreator. "Kami akan memantau aktivitas pengguna, kalau ada yang terindikasi melakukan cyber bullying akan kami take down komentarnya," tegas Liany.

Selain itu, pihaknya juga sedang mengembangkan sistem khusus untuk mengendalikan warganet yang berpotensi melakukan cyber bullying. (avia)

Baca Juga:

Melestarikan Tari Piring Lewat Video Pendek

#Film
Bagikan
Ditulis Oleh

Iftinavia Pradinantia

I am the master of my fate and the captain of my soul
Bagikan