Teknologi
Sony dan Honda akan Berkolaborasi Bikin Mobil Listrik Mobil listrik konsep ciptaan SONY. (Foto: SONY)

PERUSAHAAN besar teknologi asal Jepang Sony dan perusahaan besar otomotif yang juga dari Jepang Honda baru-baru ini mengumumkan rencana untuk membangun EV atau mobil listrik bersama. Honda direncanakan akan berfokus pada manufaktur dan Sony bertugas menciptakan platform layanan mobilitas.

Kini sepertinya kedua perusahaan tersebut berencana untuk menjadikannya sebagai bisnis terpisah. Itu berarti kolaborasi keduanya mungkin akan menjadi satu merek baru yang betul-betul fokus menciptakan mobil listrik.

"Kami berbagi pandangan bahwa lebih baik membuat usaha patungan menjadi independen, dalam jangka panjang, daripada meletakkannya di bawah Sony atau Honda," kata Presiden dan CEO Sony Kenichiro Yoshida kepada Nikkei seperti dikutip Auto Blog.

Baca juga:

Mirrorless Sony A6400 Baru Dirilis, Spesifikasinya Cocok Banget Buat Vlogger!

Sony ingin ciptakan interior mewah yang sangat mendukung kecanggihan multimedia. (Foto: SONY)

Yoshida tidak memberikan rincian lebih lanjut. Namun, iamengatakan itu merupakan sebuah 'kemungkinan' bahwa perusahaan dapat menjual saham dalam usaha patungan atau melakukan penawaran umum perdana.

"Saya berharap dapat berbicara sedikit tentang hal itu di beberapa titik dalam waktu dekat," tambahnya.

Perusahaan sempat mengumumkan usaha patungan kembali pada Maret. Sony mengatakan rencana tersebut bertujuan 'mengisi dunia dengan emosi melalui kekuatan kreativitas dan teknologi'.

Kerja sama keduanya mungkin akan tersalurkan melalui interior berteknologi tinggi dan sistem hiburan mewah yang diciptakan Sony. Ia menambahkan ingin menciptakan sistem mobilitas yang berpusat di sekitar keselamatan, hiburan, dan kemampuan beradaptasi.

Tahun lalu, Honda sempat mengumumkan rencana untuk mengalihkan seluruh jajaran kendaraan mereka ke EV dan kendaraan sel bahan bakar pada 2040. Sebagai bagian dari itu, Honda akan menginvestasikan USD 40 miliar (Rp 578 triliun) dan meluncurkan 30 EV baru pada 2030.

Baca juga:

Sony Luncurkan Earbuds Terkecil dan Teringan di Dunia

SONY ingin terjun ke pasar mobil listrik bersama Honda. (Foto: SONY)

Belum jelas akan seperti apa peran aktual Sony dalam implementasi rencana tersebut. Namun, Honda saati ini jelas berada jauh di belakang para pesaingnya dalam pembuatan mobil listrik. Satu-satunya mobil listrik sungguhan yang dijual Honda ialah Honda E yang saat ini hanya tersedia di Eropa.

Sony tampaknya percaya bahwa perusahaan teknologi lain seperti Apple akan segera terjun ke pasar kendaraan listrik dan bahwa EV akan menjadi lebih terhubung seperti konsol gim atau robot anjing Aibo.

"Mobilitas menjadi lebih daripada layanan. Kami ingin berkontribusi pada evolusi mobilitas dengan menyediakan dasar dengan fungsi jaringan," kata Yoshida. (waf)

Baca juga:

Sony akan Rilis Layanan Premium Mirip Xbox Game Pass

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Kiat Jitu Sembuhkan Sariawan
Fun
Kiat Jitu Sembuhkan Sariawan

Penyebab terjadinya sariawan itu pun beragam

Raffi Ahmad Putuskan Rehat dari Dunia Hiburan
ShowBiz
Raffi Ahmad Putuskan Rehat dari Dunia Hiburan

dalam masa proses penyembuhan pita suaranya.

Banyak Teman tak Berarti Bahagia
Hiburan & Gaya Hidup
Banyak Teman tak Berarti Bahagia

Punya teman dekat lebih baik untuk kesehatan mental.

Kenali Tantangan Bagi Perempuan yang Ingin Bangun Startup Teknologi
Fun
Kenali Tantangan Bagi Perempuan yang Ingin Bangun Startup Teknologi

Founder perempuan terkadang merasa tertinggal dibanding dengan Founder laki-laki.

Lufthansa Perkenalkan Kabin Pesawat Luas dengan Tempat Tidur Ganda
Fun
Lufthansa Perkenalkan Kabin Pesawat Luas dengan Tempat Tidur Ganda

Lufthansa ciptakan ruang privasi bagi penumpang kelas satu.

Sejumlah Gejala Depresi Berat yang Harus Diwaspadai
Fun
Sejumlah Gejala Depresi Berat yang Harus Diwaspadai

Segera berkonsultasi ke dokter ketika mengalami gejala depresi berat.

Dosen ITB Bikin Gitar Terinspirasi Trisula Majapahit
Tradisi
Dosen ITB Bikin Gitar Terinspirasi Trisula Majapahit

tombak bermata tiga secara filosofis merepresentasikan tiga entitas atau unsur.

Forspoken Ditunda Sampai 2023
Fun
Forspoken Ditunda Sampai 2023

Perilisan Forspoken diundur hingga 2023.

James Wan Bagikan Foto Proses Produksi ‘The Nun 2’
ShowBiz
James Wan Bagikan Foto Proses Produksi ‘The Nun 2’

The Nun 2 akan berfokus pada lanjutan kisah dari Suster Irene yang melawan The Demon Nun.

3 Shio Paling Hoki di 2023
Fun
3 Shio Paling Hoki di 2023

2023 menjadi tahunnya Kelinci AIr.