MerahPutih.com - Timnas Indonesia hanya mampu bermain imbang 0-0 melawan Vietnam pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (6/1) sore WIB.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tetap mengapresiasi kerja keras para pemainnya meski gagal mengalahkan Vietnam.
Baca Juga
Abaikan Salaman Shin Tae-yong, Park Hang-seo Akui Punya Masalah Pribadi
"Para pemain sudah bekerja maksimal hari ini. Memang ada beberapa peluang yang tidak bisa dimanfaatkan dengan baik sehingga kami tidak bisa meraih kemenangan dan itu tentu sangat disayangkan. Saya merasa kedua tim sama-sama sudah bekerja keras," ucap Shin Tae-yong usai laga, Jumat (6/1).
Baca Juga
Hasil Piala AFF 2022: Timnas Indonesia Imbang Tanpa Gol Lawan Vietnam
Juru taktik asal Korea Selatan itu menilai secara keseluruhan Timnas Indonesia sudah bermain baik menghadapi Vietnam. Namun, lagi-lagi Marselino Ferdinan dan kawan-kawan belum berhasil dalam memanfaatkan peluang yang didapat sehingga gagal membobol gawang Vietnam.
"Saya berterima kasih kepada para pemain karena menurut saya secara keseluruhan permainan kami baik, tapi sangat disayangkan peluang-peluang yang kami dapatkan tidak bisa dimanfaatkan dengan baik," tuturnya.
Timnas Indonesia akan selanjutnya akan bertandang ke kandag Vietnam pada semifinal leg kedua. Pertandingan itu digelar di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Senin (9/1). (*/Bolaskor)
Baca Juga
Timnas Indonesia Imbang Lawan Vietnam di Jakarta, Shin Tae-yong Tetap Pede Tatap Leg Kedua