MerahPutih.com - Timnas Indonesia kalah telak 0-4 dari Thailand pada leg pertama final Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Singapura, Rabu (29/12) malam WIB.
Meskipun demikian, skuad Garuda menolak menyerah kendati harus berjuang ekstra keras pada pertemuan kedua yang akan digelar Sabtu (1/1) malam WIB.
Baca Juga
"Kami tidak akan menyerah. Saya akan meminta pemain untuk memikirkan hasil leg pertama agar mereka dapat mengeluarkan kembali potensi terbaiknya seperti saat babak penyisihan grup," kata pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong dalam konferensi pers usai laga.
Juru taktik asal Korea Selatan itu sejatinya mengakui berat untuk membalikkan situasi setelah kalah empat gol.
Apalagi Thailand, menurut pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu, memang merupakan salah satu tim terbaik di kawasan Asia Tenggara, bersama dengan Vietnam.
Baca Juga
Thailand Bungkam Timnas Indonesia 4-0, Alexandre Polking Sebut Strateginya Berhasil
Ia pun memberikan suntikan moril kepada para pemainnya. Shin Tae-yong berharap Asnawi Mangkualam Bahar dkk. bisa menampilkan permainan terbaik di leg kedua nanti.
"Bola itu bundar. Kami harus bekerja keras untuk leg kedua. Kami mengetahui bahwa kami mendapatkan dukungan dari para suporter. Demi mereka, kami mau meraih hasil yang baik," tutur Shin.
Dalam final leg pertama ini, gawang Timnas Indonesia sudah kebobolan saat lagu baru berjalan dua menit. Kapten Thailand, Chanathip Songkrasin berhasil melepas tembakan terukur yang gagal diantisipasi Nadeo Argawinata.
Di babak kedua Thailand semakin dominan. Tim berjulukan The War Elephants tersebut memborong tiga gol tambahan untuk menyudahi perlawanan Timnas Indonesia.
Hasil tersebut membuat Indonesia harus menang dengan selisih minimal lima gol pada leg kedua untuk menjadi juara. (Bolaskor)
Baca Juga