Setoran Dana Haji Terus Bertambah Saat Pandemi COVID-19 Jemaah haji Embarkasi Banjarmasin turun dari pesawat Garuda di Bandara Syamsuddin Noor Banjarmasin. (Antara/Sukarli)

MerahPutih.com - Besaran uang haji yang dikelola Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) terus bertambah seiring semangat umat muslim Indonesia menunaikan rukun Islam tersebut. Tercatat, dana haji telah mencapai Rp 169 triliun.

"Uang tersebut diinvestasikan secara syariah, aman, dan penuh kehati-hatian. Kami selalu dikawal oleh Komisi VIII DPR dan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK)," kata Anggota Badan Pelaksana BPKH Harry Alexander di Pariaman, Sumatera Barat, Minggu (11/12).

Baca Juga:

Rata-rata Antrean Jemaah Haji Indonesia Capai 41 Tahun

Ia mengatakan karena BPIH diawasi maka investasi yang dilakukan harus yang terbaik sehingga tidak saja aman, namun juga memberikan nilai manfaat yang besar.

Dengan nilai manfaat tersebut tidak saja dapat mensubsidi keberangkatan haji namun juga dapat membantu peningkatan pendidikan, agama dan kesehatan.

"Bahkan dengan nilai manfaat itu pihaknya dapat mengurangi biaya akomodasi pelaksanaan haji dengan pembangunan rumah Indonesia di Makkah," katanya.

Ia menyampaikan, apresiasi calon jamaah haji di Indonesia yang terus mendaftar untuk keberangkatan haji meskipun saat ini dilanda pandemi COVID-19.

"Per hari ini saja pendaftar haji sudah 290 ribu jamaah. Jadi jamaah haji optimis berangkat," ujarnya.

Anggota Komisi VIII DPR RI John Kenedy Azis memastikan dana haji yang dikelola oleh BPKH aman karena pengelolaannya dilakukan secara profesional.

"Dana tunai atau uang yang dapat dicairkan sewaktu-sewaktu sebanyak 4 kali kebutuhan biaya satu kali keberangkatan haji," katannya.

Ia mengatakan, tidak semua dana haji yang terkumpul dari calon jamaah diinvestasikan karena untuk kebutuhan sewaktu-waktu BPKH menyiapkan dana siap pakai sebanyak empat kali kebutuhan keberangkatan.

Selain itu, setiap bulan BPKH melaporkan uang yang dikelola kepada DPR RI bahkan badan tersebut juga diperiksa oleh BPK RI. (*)

Baca Juga:

Nahkoda Baru BPKH Harus Mampu Tingkatkan Dana Pengelolaan Keuangan Haji

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Cak Imin Akui Pemilu 2024 Bakal Ketat
Indonesia
Cak Imin Akui Pemilu 2024 Bakal Ketat

Sebanyak 17 partai politik (parpol) diyakini bakal bersaing ketat pada Pemilu 2024. Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mengatakan, partainya harus pandai mengatur strategi untuk bisa menggaet hati rakyat.

Jokowi Sebut Stasiun Manggarai Salah Satu yang Tersibuk di Indonesia
Indonesia
Jokowi Sebut Stasiun Manggarai Salah Satu yang Tersibuk di Indonesia

Kepala Negara menyebut Stasiun Manggarai merupakan salah satu stasiun dengan lalu lintas kereta tersibuk di Indonesia.

Erick Thohir Menguat Jadi Cawapres, PKB Tetap Pede Cak Imin yang Dipilih Prabowo
Indonesia
Erick Thohir Menguat Jadi Cawapres, PKB Tetap Pede Cak Imin yang Dipilih Prabowo

Ketua DPP PKB Daniel Johan meyakini Prabowo pada akhirnya akan bersama Ketum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.

 Salat Jumat Perdana di Masjid Syeikh Zayed Solo Penuh
Indonesia
Salat Jumat Perdana di Masjid Syeikh Zayed Solo Penuh

Ruang utama masjid bagian dalam yang berkapasitas 6.000 orang penuh dalam waktu sekejap.

Kerja Sama Bundling PAM Jaya dan Moya jadi Pilot Project Percepatan Implementasi KPBU
Indonesia
Kerja Sama Bundling PAM Jaya dan Moya jadi Pilot Project Percepatan Implementasi KPBU

Direktur Utama Perumda PAM Jaya, Arief Nasrudin mengakui bahwa skema bundling yang dijalankan PAM Jaya dengan PT Moya Indonesia menjadi pilot project implementasi skema KPBU.

SBY soal Duet Anies-Cak Imin: Ini Bukan Kiamat!
Indonesia
SBY soal Duet Anies-Cak Imin: Ini Bukan Kiamat!

Presiden ke-6 Indonesia ini meminta kepada seluruh kader Demokrat untuk tetap tenang dan jangan emosi karena ini bukan kiamat dan akhir dari perjuangan.

Kubu Ferdy Sambo dan Putri Harap-Harap Cemas Menanti Vonis Hakim
Indonesia
Kubu Ferdy Sambo dan Putri Harap-Harap Cemas Menanti Vonis Hakim

Tim kuasa hukum berharap majelis hakim bisa memberikan vonis yang adil kepada Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.

Belasan Perjalanan Kereta Api Terdampak Akibat Adanya Jakarta Half Marathon
Indonesia
Belasan Perjalanan Kereta Api Terdampak Akibat Adanya Jakarta Half Marathon

Sebagai antisipasi kepadatan lalu lintas, 13 kereta api jarak jauh keberangkatan Stasiun Gambir akan berhenti di Stasiun Jatinegara.

Pemilu 2024 Harus Berlangsung Damai dan Penuh Perdebatan Ide Gagasan
Indonesia
Pemilu 2024 Harus Berlangsung Damai dan Penuh Perdebatan Ide Gagasan

Pemilu 2024 makin dekat. Sejumlah manuver politik pun dilakukan sejumlah kontestan. Pengamat komunikasi politik Benny Susetyo menilai, pada dasarnya, kontestasi pemilu adalah perebutan kekuasaan.

Epidemiolog Minta Pemerintah Jelaskan Aturan Pemakaian Masker
Indonesia
Epidemiolog Minta Pemerintah Jelaskan Aturan Pemakaian Masker

Pemerintah menyatakan masyarakat tidak perlu menggunakan masker di ruang terbuka bila merasa sehat setelah pencabutan PPKM.