Selamat Datang Kembali ke Rumah, Cristiano Ronaldo

Andika PratamaAndika Pratama - Sabtu, 28 Agustus 2021
Selamat Datang Kembali ke Rumah, Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo (twitter)

MerahPutih.com - Setelah pergi dari Old Trafford 12 tahun silam, Cristiano Ronaldo akhirnya kembali ke rumah selepas melanglang buana ke sejumlah klub besar Eropa.

Pemain 37 tahun tersebut setuju untuk berseragam Manchester United pada musim 2021/2022. Kabarnya, Setan Merah menyetujui nilai kontrak sebesar 24 juta poundsterling (Rp 474 miliar).

Baca Juga

Saga Transfer Cristiano Ronaldo: Manchester City Mundur, Manchester United Selangkah Lagi

Kabar bahagia ini dibagikan MU melalui kanal media sosial resmi klub.

@Welcome home, Cristiano," cuit akun @ManUtd, Jumat (27/8).

Foto: @ManUtd

Manchester United bukanlah klub baru bagi Ronaldo. Ia direkrut dari Sporting Lisbon pada 2003. Ia bertahan selama enam tahun sebelum hijrah ke Real Madrid.

Bersama MU, Ronaldo mempersembahkan gelar Premier League (2006–07, 2007–08, 2008–09), FA Cup (2003–04) Football League Cup (2005–06, 2008–09).

Kemudian, ia membawa MU menjuarai FA Community Shield (2007), UEFA Champions League (2007–08), dan FIFA Club World Cup (2008). (*)

Baca Juga

6 Striker yang Cocok Gantikan Cristiano Ronaldo di Juventus

#Manchester United #Cristiano Ronaldo
Bagikan
Ditulis Oleh

Andika Pratama

Bagikan