Ramadan 2019

Selama Ramadhan Tak Hanya Tubuh Yang Berpuasa, Kulit Pun Harus Berpuasa

Iftinavia PradinantiaIftinavia Pradinantia - Minggu, 12 Mei 2019
Selama Ramadhan Tak Hanya Tubuh Yang Berpuasa, Kulit Pun Harus Berpuasa
Manfaat Skin Fasting (Sumber: Dermstore)

RITUAL utama di bulan suci Ramadhan adalah berpuasa dari terbit fajar hingga tenggelam matahari. Puasa menjadi proses detoksifikasi alami bagi tubuh dan memberi berbagai manfaat. Namun, tak hanya tubuh loh yang harus berpuasa. Kulitpun harus berpuasa. Apa itu puasa kulit?

Puasa kulit atau yang lebih dikenal dengan istilah skin fasting merupakan tren perawatan kulit yang diperkenalkan oleh Mirai Clinical, sebuah perusahaan perawatan kecantikan asal Jepang.

Menurut Mirai Clinical, kulit memiliki kemampuan untuk merawat dan memperbaiki diri sendiri. Kulit memproduksi minyak wajah atau sebum yang berguna untuk mencegah kulit dehidrasi. Dengan kata lain, skin fasting adalah upaya kita untuk mengistirahatkan kulit dari paparan zat kimia yang berasal dari skin care atau make-up.

Skin fasting memiliki berbagai manfaat yang sangat baik untuk kulit kita. Apa saja itu? Berikut manfaat skin fasting bagi kulit:

1. Detoksifikasi

Detoksifikasi kulit
Detoksifikasi Kulit (Sumber: The Cut)

Sama seperti puasa untuk tubuh, skin fasting juga merupakan detoksifikasi yang baik untuk kulit. Tak banyak yang tahu, kulit dapat bernafas. Tugas tersebut membuat kulit harus mendapat sirkulasi untuk bernapas. Ketika proses detoksifikasi berlangsung, kulit dapat bebas bernapas dan dapat menunjukkan performa terbaiknya.

2. Identifikasi Skin Care Yang Tidak Penting Bagi Tubuh

Skin Care
Identifikasi skin care yang cocok atau tidak dengan skin fasting (Sumber: L'oreal Paris)

Kadangkala kita tergiur untuk membeli produk skin care setelah melihat video beauty vlogger di YouTube. Review positif yang disampaikan oleh mereka membuat kita penasaran dan ingin mencobanya untuk kulit.

Padahal, setiap orang memiliki kondisi kulit yang berbeda. Reaksi yang timbul dari pemakaian skin care pun akan berbeda-beda. Dengan melakukan skin fasting, kita jadi bisa mengidentifikasi produk kecantikan mana yang cocok untuk kita.

Kita juga bisa meminimalisir penggunaan skin care yang kurang diperlukan. Selain hemat, rangkaian pengaplikasian skin care pun lebih singkat.

3. Peduli dengan Gaya Hidup Sehat

Makan Sayur dan Buah
Pola hidup sehat mempengaruhi kesehatan kulit (Sumber: Daily Express)

Kesehatan sel kulit dipengaruhi oleh nutrisi yang masuk ke tubuh. Jika nutrisinya baik, sel kulit pun akan lebih sehat. Mengonsumsi makanan sehat seperti buah dan sayuran akan membantu proses regenerasi sel kulit dari dalam. Tak hanya mengonsumsi makanan sehat, regenerasi kulit juga akan lebih optimal jika kamu istirahat yang cukup dan banyak mengonsumsi air putih. (avia)

#Ramadan 2019 #Tips Puasa #Puasa Kulit
Bagikan
Ditulis Oleh

Iftinavia Pradinantia

I am the master of my fate and the captain of my soul
Bagikan