Selain Kritis, Ben Anderson Punya Selera Humor Tinggi

Noer ArdiansjahNoer Ardiansjah - Minggu, 13 Desember 2015
Selain Kritis, Ben Anderson Punya Selera Humor Tinggi
Sejarawan JJ Rizal saat berada di Komunitas Bambu, Depok, Jawa Barat, Minggu (13/12). (Foto: MP/Noer Ardiansyah)

MerahPutih Peristiwa – Selepas kepergian salah seorang Indonesianis Ben Anderson, beragam kisah hidupnya malang-melintang di pelbagai media. Warna-warni perjalanannya yang begitu konsen terhadap perkembangan sejarah Indonesia, tak pelak membuat banyak sejarawan menyematkan sosok Ben melekat di hati.

“Dia kritis. Selain kritis, Ben Anderson juga humoris,” jelas JJ Rizal, pegiat sejarah dan budaya di Komunitas Bambu, Depok, Minggu (13/12).

Mendiang Ben, kata JJ Rizal, memiliki aspek humor yang begitu kental karena kedekatannya dengan seorang Kwee Thiam Tjing. Kritikan dan satir yang dimasukkan ke dalam tulisannya banyak unsur humor. Buku tentang jurnalis nasionalis peranakan Tionghoa, Kwee Thiam Tjing disunting oleh Ben Anderson dan diterbitkan oleh Komunitas Bambu.  

“Misalnya, ketika dia kecewa dengan Kompas, disebutnya Kempes. Dia kecewa dengan Sinar Harapan, disebut dengan Sirna Harapan. Dia kecewa dengan Tempo, disebut Tempe,” kata Rizal.

Selera humor Indonesianis asal Amerika Serikat bernama lengkap Benedict Richard O'Gorman Anderson bisa memancing senyum getir para pembaca karyanya.

"Ben itu memang orang yang penuh dengan humor, yang berusaha menyampaikan hal-hal yang bersifat urgent, dengan nada satir yang sangat kuat sehingga bisa membuat lu ketawa dengan getir. Dia punya daya humor yang sangat tinggi, yang kalau kita pikir dia memiliki banyak tekanan,” tutupnya. (ard)


BACA JUGA:

  1. JJ Rizal: Ben Anderson Bukan Orang Lain
  2. Meski Sering Dicekal, JJ Rizal: Ben Anderson Gak Pernah Kapok
  3. Ucapan Belasungkawa Para Cendikiawan untuk Ben Anderson
  4. Indonesianis Ben Anderson Meninggal Dunia di Malang
  5. Mengingat Sejarah Buram di Museum Temporer Rekoleksi Memori
#Liputan Khusus #Indonesianis Ben Anderson #Ben Anderson #JJ Rizal
Bagikan
Ditulis Oleh

Noer Ardiansjah

Tukang sulap.
Bagikan