Seks Sesama Jenis Perawat-Nakes, Doni Monardo: Tidak Mencerminkan Budaya Kita Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Doni Monardo berbicara dalam konferensi pers di Graha BNPB, Jakarta, Senin (8/6/2020). ANTARA

Merahputih.com - Ketua Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 Doni Monardo menyesalkan terjadinya tindakan asusila sesama jenis di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet, Jakarta.

"Perilaku seperti itu, perilaku yang tidak mencerminkan budaya bangsa kita," kata Doni kepada wartawan usai menghadiri rapat koordinasi dengan Satgas Penanganan COVID-19 Jawa Barat di Kodam III Siliwangi, Kota Bandung, Jawa Barat, Senin (28/12).

Baca Juga:

Hasil Tes Swab Nakes yang Mesum di RSD Wisma Atlet

Dia memastikan tim gabungan yang bertugas di RSD Wisma Atlet sudah menindaklanjuti adanya kasus tersebut dan membawanya ke ranah hukum. Namun, para pelakunya masih berada di Wisma Atlet karena pertimbangan kesehatan.

Sehingga isolasi masih perlu dilakukan karena salah satu di antaranya masih terkonfimasi positif COVID-19. "Tapi kalau satu dua hari ini sudah negatif, semuanya akan diserahkan (ke kepolisian)," kata Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) ini.

Wisma Atlet (Foto: PUPR).
Caption

Dengan adanya kasus itu, Doni bakal meningkatkan pengawasan aktivitas para penghuni rumah sakit darurat tersebut. Sehingga pencegahan bisa dilakukan pada setiap gerak-gerik mencurigakan dari para pasien maupun perawat yang bertugas di sana.

"Termasuk juga pembinaan rohani, dari aspek keagamaan untuk mengingatkan kita semua agar mengikuti ketentuan yang telah digariskan oleh agama masing-masing," jelas dia.

Baca Juga:

Nakes yang Mesum Sesama Jenis di RSD Wisma Atlet Dipecat

Dua pelaku yang merupakan pasien dan oknum tenaga medis itu sudah dilakukan penegakan hukum oleh kepolisian. Kasus tersebut kini sudah dinaikkan ke tahap penyidikan meski belum ada penetapan tersangka.

Oknum perawat yang terlibat kasus mesum atau hubungan sesama jenis dengan pasien COVID-19 di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat telah dibebastugaskan. (Knu)

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
[HOAKS atau FAKTA]: Presiden Jokowi Hapus Aturan Libur Pekerja Dua Hari dalam Seminggu
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Presiden Jokowi Hapus Aturan Libur Pekerja Dua Hari dalam Seminggu

Beredar sebuah unggahan di media sosial Instagram dengan narasi yang menyebut bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghapus aturan libur pekerja dari 2 hari dalam seminggu menjadi 1 hari melalui Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) Cipta Kerja.

Menlu Retno Sebut ASEAN Bersatu Selesaikan Krisis di Myanmar
Indonesia
Menlu Retno Sebut ASEAN Bersatu Selesaikan Krisis di Myanmar

Indonesia menegaskan posisi Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN) yang bersatu untuk mengimplementasikan Konsensus Lima Poin dalam mengatasi krisis politik di Myanmar.

Unggah Foto Makan Bareng 4 Bakal Capres, Gibran Tegaskan tidak Ada Politik Meja Makan
Indonesia
Unggah Foto Makan Bareng 4 Bakal Capres, Gibran Tegaskan tidak Ada Politik Meja Makan

"Yowis ben (biarkan saja. Yang gaduh sana (Jakarta). Kene kan santai aku (saya itu santai). Iki yo dino iki yo tranding (hari ini saya juga tranding)," kata dia.

[HOAKS atau FAKTA]: Suku Dayak Rebut Sabah dan Sarawak dari Malaysia
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Suku Dayak Rebut Sabah dan Sarawak dari Malaysia

Beredar di media sosial Facebook sebuah unggahan kompilasi video yang memperlihatkan atraksi suku Dayak dan suasana negara Malaysia.

[HOAKS atau FAKTA]: Nikotin Mampu Mengobati COVID-19
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Nikotin Mampu Mengobati COVID-19

Telah beredar di media sosial Facebook sebuah informasi yang mengklaim bahwa nikotin efektif dalam mengobati Covid-19.

Arus Balik Lebaran, Pemudik Padati Tempat Kuliner dan Pusat Oleh-Oleh
Indonesia
Arus Balik Lebaran, Pemudik Padati Tempat Kuliner dan Pusat Oleh-Oleh

Sejumlah pusat oleh-oleh dan kuliner khas Kota Solo, Jawa Tengah dipadati pemudik di saat arus balik Lebaran, Jumat (6/5). Salah satu toko oleh-oleh yang jadi jujugan wisatawan dan pemudik adalah Toko Abon Mesran Mistopawiro yang ada di Jl Kalilarangan No. 71 Jayengan, Serengan.

Pemkot Solo Minta Tambahan Anggaran Operasional Mobil Dinas
Indonesia
Pemkot Solo Minta Tambahan Anggaran Operasional Mobil Dinas

Wakil Wali Solo, Teguh Prakosa mengatakan kebutuhan anggaran untuk kendaraan dinas sudah dilakukan penambahan di APBD-Perubahan 2022. Hal ini dilakukan sebagai upaya menyesuaikan kenaikan harga BBM.

Negara Wajib Lindungi Pilot Susi Air
Indonesia
Negara Wajib Lindungi Pilot Susi Air

Negara wajib melindung pilot Susi Air Philips Mark Merthens yang disandera KKB.

Baru 535 E-KTP Dicetak Disdukcapil Dampak dari Pergantian 22 Nama Jalan di Jakarta
Indonesia
Baru 535 E-KTP Dicetak Disdukcapil Dampak dari Pergantian 22 Nama Jalan di Jakarta

Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) DKI Jakarta telah mencetak 535 KTP elektronik warga yang terdampak pergantian 22 nama jalan di ibu kota. Angka tersebut terekam selama periode 29 Juni hingga 1 Juli 2022.

[HOAKS atau FAKTA]: Seorang Polisi Menilang Kereta Api
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Seorang Polisi Menilang Kereta Api

Beredar informasi sebuah video di media sosial Facebook yang memperlihatkan seorang petugas berwarna baju coklat tengah menghentikan kereta api.