SAAT pandemi melanda Indonesia di sepanjang tahun 2020, Toyota-Astra Motor (TAM) berhasil mencatatkan penjualan retail sebanyak 182.665 unit, denga market share pada level yang sama dari tahun sebelumnya, yakni sekitar 31%.
Dari total penjualan tersebut secara keseluruhan, penjualan terbanyak yakni pada segmen Multi Purpose Vehicle (MPV) dengan kontribusi 57,6 persen (105.274 unit).
Baca Juga:
Adapun MPV Toyota yang paling laris terjual yakni Model Avanza-Veloz dengan total 40.728 unit, atau berkontribusi sebesar 38,7 persen di segmen MPV Toyota.

Kemudian, MPV Toyota kedua yang berkontribusi cukup besar yakni Kijang Innova, dengan total penjualan 29.952 unit di sepanjang tahun 2020.
Sementara itu, penjualan retail Toyota terbesar kedua sepanjang tahun 2020 yakni segmen SUV, dengan penjual total 47.995 unit atau berkontribusi sebesar 26,8% dari total penjualan ritel Toyota.
Toyota Rush pada segmen medium MPV menjadi kontributor terbesar pada segmen SUV. Rush berhasil mencatatkan penjualan retail sebanyak 34.528 unit 71,9% dari segmen SUV Toyota.
Pandemi COVID-19 ynag melanda Indonesia tak hanya berdampak pada produk passenger, tapi juga pada produk komersial. Khususnya di kuartal kedua yang total penjualan retailnya turun 45%.

"Meskipun situasi di tahun 2020 cukup menantang, kami berkomitmen untuk tidak pernah berhenti memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat Indonesia, idak hanya dengan menghadirkan lineup kendaraan yang lengkap, tapi juga berbagai layanan," jelas Susumu Matsuda, Presiden Director Toyota-Astra Motor, seperti yang dikutip dari ANTARA.
Baca Juga:
Lebih lanjut Susumu Matsuda menjelaskan, bahwa pihaknya bersyukur karena upaya Toyota-Astra Motor dalam mendukung mobilitas bisa mendapat sambutan baik dari para pelanggan serta masyarakat luas.
Meski penjualan ritel di 2020 turun 45%, tapi pada tahun 2020, Toyota-Astra Motor tetap menghadirkan sejumlah inovasi baru, yakni meluncurkan teknologi elektrifikasi PHEV, bekerja sama dengan perusahaan taxi online dengan menggunakan Toyota Prius PHEV.
Selain itu TAM pun menghadirkan tambahan pilihan kendaraan HEV dengan harga yang lebih kompetitif lewat model Corolla Cross HEV, kemudian menutup tahun 2020 dengan Lexus UX300e.
Seperti yang diketahui, TAM saat ini memiliki 10 line up kendaraan elektrifikasi. Kendaraan tersebut terdiri dari 8 Hybrid Electric Vehicle (HEV), 1 Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV), serta 1 Battery Electric Vehicle (BEV).
Sejak awal diperkenalkan hingga bulan Desember 2020, TAM sukses mencatatkan penjual ritel mobil listriknya lebih dari 3.400 unit. (Ryn)
Baca Juga: