Relasi

Sebelum Jatuh Cinta, 3 Hal ini Mesti Kamu Perhatikan

Dwi AstariniDwi Astarini - Rabu, 06 Maret 2019
Sebelum Jatuh Cinta, 3 Hal ini Mesti Kamu Perhatikan
Biarpun mabuk kepayang, pertimbangan logis tetap harus dipakai. (foto: foryourmarriage)

JATUH cinta bisa dialami siapa saja. Ketika sedang jatuh cinta, kamu akan merasa dunia cuma punya kamu dan si dia. Kamu juga akan mencicipi perhatian yang lebih serta merasakan kecocokan. Dua hal itu biasanya menjadi pemicu kamu jatuh cinta.

Namun, sebelum memutuskan untuk masuk ke hubungan yang lebih serius, banyak orang yang melewati tahap pengenalan dan pemahaman tentang diri sendiri terlebih dahulu. Hal itulah yang akan menentukan hubungan kamu dan pasangan kamu. Apakah akan lanjut atau tidak.

Nah, biar cinta kamu jatuh kepada orang yang salah, ada 3 hal yang patut untuk kamu perhatikan sebelum jatuh cinta.

1. Ketahui tujuan kamu

relasi, couple
Ketahui tujuan kamu dalam hidup. (foto: her.ie)

Mengetahui tujuan kamu merupakan hal yang penting sebelum kamu memutuskan untuk jatuh cinta. Pastikan berpikir dengan kepala dingin dan lihatlah bayangkan positif tentang diri kamu.

Bila menginginkan hubungan yang langgeng tidak cukup sekadar jatuh cinta, kamu harus memilih pasangan yang memiliki kesamaan visi. Tentukan apa yang penting bagi kamu dalam hidup dan sebuah hubungan. Dengan mengetahui hal itu, kamu dapat dengan mudah dalam memilih siapa yang tepat untuk kamu.


2. Menjadi mandiri

belajar mandiri sebelum jatuh cinta
Belajarlah mandiri sebelum jatuh cinta. (foto: hipwee)


Kamu harus belajar untuk bisa menjadi lebih mandiri. Bila kamu tidak mengurus diri sendiri, bagaimana kamu mengurus diri kamu saat kembali melajang? Sama halnya dengan mencari teman. Kamu harus menjadi teman yang baik. Hal itu berati tidak harus selalu bergantung pada orang lain untuk mengatur hidup sendiri.

3. Mengetahui kesalahan sebelumnya

couple
Jangan ulangi kesalahan yang dulu. (foto: dimasfan.com)


Untuk memulai suatu hubungan yang baru, sebaiknya kamu mengetahui kesalahan pada hubungan kamu sebelumnya. Ingatlah, hal terpentingnya ialah diri sendiri. Karena itu, tidak baik menyalahkan diri sendiri atau orang lain.
Belajarlah dari kesalahan sebelumnya, agar tidak mengulang kesalahan yang sama dalam hubungan kamu yang baru nantinya.

Bila kamu memahami diri kamu sendiri, hubungan kamu dengan pasangan akan lebih baik daripada hubungan sebelumnya.(gsh)

Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.
Bagikan