SEA Games 2021: Raih Medali Emas, Jangan Lagi Pandang Timnas Basket Sebelah Mata Kegembiraan pebasket timnas Indonesia setelah mengalahkan Flipina, Minggu (22/5). Foto: NOC Indonesia/MP Media/Iqbal Fauzi

MerahPutih.com - Penggawa tim nasional basket putra Indonesia, Arki Dikania Wisnu, menyampaikan pesan menohok. Pemain Satria Muda Pertamina Jakarta itu meminta tim nasional basket putra Indonesia tak lagi dipandang sebelah mata.

Pembuktian telah dilakukan tim nasional basket putra Indonesia di SEA Games 2021. Medali emas berhasil direbut dari Raja Basket Asia Tenggara, Filipina.

Baca Juga

SEA Games 2021: Kunci Kesuksesan Indonesia Tumbangkan Raja Basket Asia Tenggara

Podium tertinggi didapat tim nasional basket putra Indonesia setelah menumbangkan Filipina di final dengan skor 85-81, Minggu (22/5). Kemenangan ini memutus dominasi Filipina selama 13 edisi di SEA Games.

NOC Indonesia/MP Media/Iqbal Fauzi
Kegembiraan pebasket timnas Indonesia setelah mengalahkan Flipina, Minggu (22/5). Foto: NOC Indonesia/MP Media/Iqbal Fauzi

“Ini semua untuk masyarakat Indonesia, keluarga, dan para pemain muda yang mau jadi profesional. Sekarang orang akan melihat tim nasional basket Indonesia lebih serius lagi,” ujar Arki.

Baca Juga

Patahkan Dominasi Filipina Sejak 1977, Tim Basket Putra Indonesia Rebut Emas

Sebagai pemain senior, Arki sudah beberapa kali memperkuat tim nasional basket putra Indonesia di SEA Games. Sudah sejak lama pebasket kelahiran Amerika Serikat itu percaya Filipina pasti bisa dikalahkan.

“Tidak ada yang abadi di dunia ini. Dari 2015 kami sudah percaya kalau Filipina bisa dikalahkan dan medali emas bisa didapat asal mau kerja keras,” tutur Arki.

Kegembiraan pebasket timnas Indonesia setelah mengalahkan Flipina, Minggu (22/5). Foto: NOC Indonesia/MP Media/Iqbal Fauzi
Kegembiraan pebasket timnas Indonesia setelah mengalahkan Flipina, Minggu (22/5). Foto: NOC Indonesia/MP Media/Iqbal Fauzi

Selain tim nasional basket putra Indonesia, tim putri juga meraih prestasi cemerlang pada SEA Games 2021. Srikandi Tanah Air pulang dengan membawa medali perak. (*/Bolaskor)

Baca Juga

Timnas Basket Putra Rebut Emas SEA Games 2021, CdM: Sejarah Besar Bagi Indonesia

Kanal
LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Prediksi Manchester United Vs Barcelona
Olahraga
Prediksi Manchester United Vs Barcelona

Pada pertemuan pertama di Camp Nou pekan lalu, kedua tim bermain imbang 2-2. Hasil itu membuat Barcelona dan Manchester United sama-sama memiliki peluang lolos ke babak 16 besar Liga Europa karena tidak ada aturan gol tandang.

Jan Olde Riekerink Akui Keseriusan Dewa United FC Jadi Klub Profesional
Olahraga
Jan Olde Riekerink Akui Keseriusan Dewa United FC Jadi Klub Profesional

Dewa United FC menunjuk pelatih baru Jan Olde Riekerink untuk menghadapi putaran kedua Liga 1 2022/2023.

Prediksi Jepang Vs Spanyol di Piala Dunia 2022
Olahraga
Prediksi Jepang Vs Spanyol di Piala Dunia 2022

Spanyol dan Jepang membuat awal yang lebih baik dibandingkan dengan Piala Dunia sebelumnya yang mereka ikuti. Namun pendukung masih belum yakin apakah tim mereka bertahan di Qatar setelah Kamis.

Mengenal Sosok Lexyndo Hakim, CdM SEA Games Kamboja 2023
Olahraga
Mengenal Sosok Lexyndo Hakim, CdM SEA Games Kamboja 2023

Lexyndo Hakim ditunjuk memimpin kontingen Indonesia yang akan bertarung pada multievent se-Asia Tenggara itu pada 5-17 Mei 2023.

Pelatih Dewa United FC Minta Pemainnya Tetap Membumi Setelah Kalahkan PSIS
Olahraga
Pelatih Dewa United FC Minta Pemainnya Tetap Membumi Setelah Kalahkan PSIS

Pelatih Dewa United FC Nil Maizar bersyukur tim asuhannya berhasil mengalahkan PSIS.

Pelatih Dewa United FC Puji Mentalitas Pemainnya saat Lawan PSM Makassar
Olahraga
Pelatih Dewa United FC Puji Mentalitas Pemainnya saat Lawan PSM Makassar

Pelatih Dewa United FC Nil Maizar memuji semangat dan mentalitas para pemainnya saat PSM Makassar.

Komentar Ketua PBSI Terkait Kisruh Kevin Sanjaya dan Herry IP
Olahraga
Komentar Ketua PBSI Terkait Kisruh Kevin Sanjaya dan Herry IP

"Tidak ada yang panas, hanya dinamika biasa,” ucap Agung

PBSI Siapkan 2 Tim Hadapi Laga Pembuka Kejuaraan Beregu Asia
Olahraga
PBSI Siapkan 2 Tim Hadapi Laga Pembuka Kejuaraan Beregu Asia

"Untuk menghadapi dua laga di hari pertama pertandingan, kami akan menyusun dua tim. Ini untuk menghadapi Lebanon di pagi dan Suriah di petang hari. Kami akan merotasi pemain yang ditampilkan," tutur Rionny

Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia Hari Ini: Argentina dan Prancis Main
Olahraga
Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia Hari Ini: Argentina dan Prancis Main

Laga pertama dimulai dari Grup C yang mempertemukan Argentina melawan Arab Saudi.

Jadwal Pertandingan Wakil Indonesia di Semifinal Denmark Open 2022
Olahraga
Jadwal Pertandingan Wakil Indonesia di Semifinal Denmark Open 2022

Mereka akan menghadapi pasangan asal Malaysia pada pertandingan yang akan berlangsung di Jyske Bank Arena Odense, Sabtu (22/10).