SBY Didampingi AHY dan Ibas Melayat Istri Lukminto Pendiri Sritex Mantan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), melayat Komisaris Utama PT Sritex Susyana Lukminto di Thiong Ting, Solo, Jawa Tengah, Jumat (26/8). (MP/Ismail)

MerahPutih.com - Mantan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas), serta Annisa Pohan melayat Komisaris Utama PT Sritex Susyana Lukminto di Thiong Ting, Solo, Jawa Tengah, Jumat (26/8).

Kedatangan SBY bersama keluarga ini disambut Direktur Utama PT Sritex Iwan Lukminto bersama keluarga besar.

Baca Juga:

HUT ke-77 RI, SBY Kenang Ketangguhan Indonesia Saat Tsunami Aceh dan Krisis Ekonomi Global 2008

Diketahui, Komisaris Utama PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) atau Sritex, Ibu Susyana Lukminto, meninggal dunia pada Sabtu, 20 Agustus 2022.

SBY mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya almarhum Susyana. Ia mengaku kenal dengan keluarga Lukminto sebelum menjadi presiden.

"Saya ucapkan bela sungkawa pada keluarga almarhum atas wafatnya ibu Susyana Lukminto," kata SBY.

Ia pun mendoakan semoga almarhum diterima disisi Tuhan Yang Maha Esa. Dia mengatakan keluarganya bersama keluarga Lukminto sudah menjalin persahabatan sejak lama.

"Persahabatan saya dengan keluarga Lukminto tidak ada politik dan kepentingan bisnis. Semua tulus untuk kebaikan," ucap dia.

Ia menyebut persahabatan berlangsung selama dirinya belum menjadi presiden selama 10 tahun. SBY mengenang saat kali pertama kehilangan jabatan Menko Polkam, dari keluarga Lukminto menerima baik dengundang dirinya di rumah dan pabrik PT Sritex.

"Saya ingat kehilangan jabatan kabinet Menko Polhukam pengangguran. Pak Lukminto undang saya keluarga besar di Solo dengan baik," papar dia.

Mantan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), melayat Komisaris Utama PT Sritex Susyana Lukminto di Thiong Ting, Solo, Jawa Tengah, Jumat (26/8). (MP/Ismail)

Tidak hanya itu, ia juga mengenang jasa Lukminto yang memberikan solusi masalah ekonomi nasional pada krisis ekonomi 2008-2009.

"Beliau (Lukminto dan Susyana) bersama teman-teman pengusaha terbuka dan terus terang pada saya, berikan masukan yang membuat Indonesia tidak jatuh dari krisis," papar dia.

Ia mengatakan saat jalani operasi kanker prostat di Mayo Clinic, Rochester, Minnesota, Amerika Serikat, tidak sengaja bertemu Susyana yang juga jadi pasien dengan penyakit sama.

"Kita sama-sama jadi pasien saling memberikan motivasi. Setelah itu baru dengar kabar duka ini," katanya.

Direktur Utama PT Sritex, Iwan Lukminto membenarkan hubungan baik antara keluarganya dengan SBY. Hubungan baik ini akan dijaga oleh anak-anak.

"Pada saat SBY jadi Danrem Korem 072/Pamungkas Yogyakarta dulu sering mampir ke Solo. Saat jadi presiden juga sering kunker di Solo," pungkasnya. (Ismail/Jawa Tengah)

Baca Juga:

Pidato di Malaysia, SBY Bahas 3 Isu Tantangan Dunia Internasional

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Anies Umumkan Bakal Cawapresnya Sepulang Ibadah Haji
Indonesia
Anies Umumkan Bakal Cawapresnya Sepulang Ibadah Haji

Sudirman Said mengatakan Tim 8 yang menjadi kelompok pemenangan Anies telah membicarakan opsi waktu pendeklarasian capres dan cawapres.

Jokowi Kembali Bicara soal Reshuffle Kabinet: Tunggu Aja Besok
Indonesia
Pemkot Tangerang Meluncurkan Gerakan Sejuta Siswa Digital
Indonesia
Pemkot Tangerang Meluncurkan Gerakan Sejuta Siswa Digital

Wali Kota berharap para orang tua dan juga tenaga pendidik di Kota Tangerang dapat tergugah untuk mengajarkan anak- anak murid untuk paham dunia digital.

Menhub Minta Biaya Pelabuhan Semakin Ekonomis
Indonesia
Menhub Minta Biaya Pelabuhan Semakin Ekonomis

Daya saing logistik dan kegiatan ekspor menjadi salah satu ukuran dari pertumbuhan ekonomi nasional.

Beberapa Daerah di Sumatera Tetapkan Siaga Kebakaran Hutan
Indonesia
Beberapa Daerah di Sumatera Tetapkan Siaga Kebakaran Hutan

Berdasarkan hasil koordinasi yang menjadi tantangan yang besar yakni bencana banjir, tanah longsor, dan cuaca ekstrem saat mudik.

Oknum Pegawai KAI Terduga Teroris Jual Mainan Militer di Marketplace
Indonesia
Oknum Pegawai KAI Terduga Teroris Jual Mainan Militer di Marketplace

DE melakukan kamuflase di marketplace dengan penjualan diecast dan mainan militer.

DPR Dorong Pemerintah Kirim Nota Protes ke Malaysia Soal Jiplak Lagu Halo-Halo Bandung
Indonesia
DPR Dorong Pemerintah Kirim Nota Protes ke Malaysia Soal Jiplak Lagu Halo-Halo Bandung

Komisi X DPR RI menyoroti adanya dugaan penjiplakan lagu daerah Indonesia, Halo-halo Bandung oleh Malaysia. Lagu yang muncul di salah satu kanal YouTube Malaysia tersebut dibuat dengan instrumen yang sama dengan lagu Halo-halo Bandung ciptaan Ismail Marzuki.

Romli Atmasasmita Dorong Peradi Sampaikan Pendapat soal KUHP Baru ke Pemerintah
Indonesia
Romli Atmasasmita Dorong Peradi Sampaikan Pendapat soal KUHP Baru ke Pemerintah

Romli meminta para praktisi hukum menggunakan kesempatan waktu itu untuk mempelajari dan mengkaji KUHP baru dan menyampaikan pendapatnya ke pemerintah.

Bos Pertamina Ceritakan Sejarah Kepemilikan Depo Plumpang
Indonesia
Bos Pertamina Ceritakan Sejarah Kepemilikan Depo Plumpang

Pada kesempatan itu, Nicke menceritakan sejarah kepemilikan Depo Plumpang, Jakarta Utara.

Harga Beberapa Bahan Pokok Naik Jelang Natal
Indonesia
Harga Beberapa Bahan Pokok Naik Jelang Natal

Harga tertinggi terjadi di Pasar Mayestik dibanderol Rp 33 ribu dan terendah di Pasar Mampang Prapatan Rp 30.000 per kg.