Sampaikan Pidato HUT RI ke-72, Amien Sebut Ada Pergeseran Pancasila

Noer ArdiansjahNoer Ardiansjah - Kamis, 17 Agustus 2017
Sampaikan Pidato HUT RI ke-72, Amien Sebut Ada Pergeseran Pancasila
Politisi Senior Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais. (ANTARA FOTO/Reno Esnir)

MerahPutih.com - Politisi Senior Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais turut menghadiri upacara bendera peringatan HUT RI ke-72 yang diselenggarakan Yayasan Pendidikan Bung Karno di Kampus UBK, Jalan Kimia, Jakarta Pusat, Kamis (17/8).

Bahkan, Amien didapuk memberikan amanat kepada seluruh peserta upacara yang juga dihadiri sejumlah tokoh nasional, seperti Prabowo Subianto, Rizal Ramli, dan Rachmawati Soekarnoputri.

Dalam amanatnya, Amien menyoroti lemahnya pengamalan Pancasila di kehidupan bermasyarakat, bahkan menurutnya ada pergeseran praktik Pancasila.

"Catatan saya melihat Pancasila sebagai dasar negara semakin hampa," kata Amien saat memberikan amanat dihadapan dosen dan mahasiswa UBK, Kamis (17/8).

Selanjutnya, Mantan Ketua MPR itu menguraikan pergeseran makna Pancasila yang menjadi praktik anak bangsa terkini.

"Seperti sila pertama, yang dalam praktik kini mengedepankan uang. Dalam praktiknya, sila Ketuhanan Yang Maha Esa, berubah jadi keuangan yang maha digdaya," kata dia.

Kemudian, sila kedua yang kini tidak lagi terpenuhi unsurnya. "Banyak bentrokan antarsuku di daerah, orang lebah digusur," katanya.

Sila ketiga perihal persatuan Indonesia yang dipraktikkan dengan upaya politik adu domba. "Bahkan ada upaya memecah belah Islam," katanya.

Sila keempat, kerakyatan yang mengedepankan kemusyawaratan, tapi kenyataannya musyawarah ditinggal. Sekarang adu kuat, adu otot, dan adu keuangan.

Terakhir, sila kelima keadilan sosial, yang terjadi justru kezaliman sosial bagi kebanyakan rakyat.

"Jadi, kita merdeka 72 tahun mestinya sentosa dan jadi teladan, tapi ternyata masih begini. Utang makin bergelembung. Rakyat makin banyak yang lapar. Ada sesuatu yang salah," tandasnya. (Fdi)

Baca berita terkait HUT RI ke-72 lainnya di: Sejarah Panjang Lahirnya Kata Indonesia

#Amien Rais #HUT RI Ke-72 #Pancasila
Bagikan
Ditulis Oleh

Noer Ardiansjah

Tukang sulap.
Bagikan