Ramadan

Sambut Bulan Ramadan, WeTV Hadirkan Serial 'Ustad Milenial'

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Minggu, 11 April 2021
Sambut Bulan Ramadan, WeTV Hadirkan Serial 'Ustad Milenial'
WeTV akan hadirkan serial 'Ustad Milenial' di bulan Ramadan(Foto: instagram @wetvindonesia)

MENYAMBUT bulan Ramadan yang tinggal menghitung hari, Layanan streaming musik milik Tencent, WeTV, menghadirkan sebuah serial baru WeTV Original yang berjudul 'Ustad Milenial'.

Proyek kerja sama We TV Indonesia bersama Imagine Pictures ini nantinya dibintangi sejumlah artis ternama Tanah Air, seperti Arbani Yazis, Prilly Latuconsina, Yoriko Angeline, Umay Shahab, Hanggini, Endy Arfian, Cut Mini hingga Donny Alamsyah.

Baca Juga:

Wafda Saifan Kisahkan Pengalaman Menarik di Film 'Sampai Jadi Debu'

Serial tersebut tak sekadar menyuguhkan kisah perjalanan cinta dan religi, karena serial tersebut pun akan terdapat bumbu tentang kisah keluarga, persahabatan, dan perjuangan kelompok milenial dalam menjalankan usaha.

Sejumlah artis muda tanah air akan tampil di serial Ustad Milenial (Foto: wetvindonesia)

Serial 'Ustad Milenial' akan tayang mulai dari 12 April 2021. Serial tersebut berkisah tentang karakter Ahmad yang sangat ingin melanjutkan pendidikan ke Kairo, Mesir, untuk menjadi pendakwah atau ustad.

Tapi sayang, cita-cita Ahmad kandas ketika sang Ayah meninggal, dan mewasiatkan Ahmad untuk melanjutkan bisnis workshop kayu Ayahnya.

Dengan sahabat kecilnya, Ibrahim dan Khadijah yang merupakan dari Ibrahim sekaligus perempuan yang juga dijodohkan dengan Ahmad, mereka berjuang untuk menjalani usaha workshop kayu yang sudah terancam bangkrut.

Baca Juga:

TikTok Hadirkan Film Format Vertikal Pertama

Namun Ahmad mengalami kebimbangan ketika dia menyadari punya pasangan terhadap Susan, perempuan non muslim yang dikagumi pemikirannya oleh Ahmad.

Di tengah kebuntuan menghadapi bisnis yang terancam bangkrut, cinta dan perasaan, Khadijah pun diam- diam dicintai oleh Timbo, sahabat dari masa kecil mereka yang tiba-tiba menawarkan bantuan.

Pada serial tersebut, salah satu artis ternama yang tampil, Prilly Latuconsina, menceritakan tentang perannya dalam memerankan karakter Khadijah.

"Dalam 'Ustad Milenial', saya memerankan karakter perempuan yang masih muda tapi smart dan sudah menjalankan perusahaan sendiri. Semoga masyarakat tidak hanya terhibur, tapi juga mendapatkan inspirasi dari series ini," jelas Prilly Latuconsina, seperti yang dikutip dari laman Antara.

Sementara itu, untuk lagu tema dari serial tersebut, WeTV merilis lagu 'Perjalanan Cinta Ilahi' yang ditulis oleh Billy Simpson dan Jessica Elysia, dan dinyanyikan langsung oleh Arbani Yasiz dan Yoriko Angline. (Ryn)

Baca Juga:

Nonton Film Horor Buruk Bagi Kesehatan Mental? Ini Faktanya

#Film #Serial Drama #Film Serial #Ramadan
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special
Bagikan