Sambangi Kantor TKN, Rombongan Dai Aceh Tegaskan Jokowi-Ma'ruf Siap Dites Baca Alquran

Andika PratamaAndika Pratama - Senin, 14 Januari 2019
Sambangi Kantor TKN, Rombongan Dai Aceh Tegaskan Jokowi-Ma'ruf Siap Dites Baca Alquran
Ikatan Dai Aceh (IDA) mendatangi kantor pusat informasi Tim Kampanye Nasional Koalisi Indonesia Kerja (TKN KIK) di Jalan Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (14/1). Foto: MP/Fadhli

MerahPutih.com - Rombongan Ikatan Dai Aceh (IDA) mendatangi kantor pusat informasi Tim Kampanye Nasional Koalisi Indonesia Kerja (TKN KIK) di Jalan Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (14/1).

Dipimpin Marsyuddin Ishak, rombongan IDA disambut Wakil Direktur TKN Lukman Edy dan Anggota TKN Zuhairi Misrawi. Kepada awak media, Marsyuddin mengatakan sudah mendapatkan jawaban tegas dari Tim Pemenangan Jokowi-Ma'ruf soal undangan tes membaca Alquran di Aceh.

"Bisa kami sampaikan bahwa dari pihak TKN tadi menyampaikan kepada kami bahwa Jokowi dan Kiai Ma'ruf, Insya Allah bersedia hadir ke Aceh untum melakukan tes uji baca alquran," kata Marsyuddin.

Jokowi-Ma'ruf Amin. Foto: ANTARA

Tetapi, Marsyuddin, pihaknya belum menerima surat resmi kesediaan Jokowi-Ma'ruf karena harus menyesuaikan dengan waktu mereka.

"Kami masih menunggu surat, Insya Allah nanti akan diberikan surat resminya untuk kami dan ini akan kita publish kepada seluruh masyarakat Aceh dan seluruh muslimin yang ada di Indonesia," kata dia.

Sebelumnya, Marsyuddin mengatakan sudah mengirimkan undangan tes baca Alquran untuk kedua kandidat paslon di Pilpres 2019 secara online. Namun, hingga batas waktu yang ditentukan belum ada pihak yang secara resmi bersedia dites baca Alquran yang sedianya akan digelar 15 Januari 2019 di Masjid Baiturrahman Banda Aceh.

"Makanya kami sedang berada di sini (di Jakarta) untuk menyampaikan itu kepada paslon 01 dan paslon 02," tuturnya.

Di kesempatan yang sama, Wakil Direktur TKN Jokowi-Ma'ruf, Lukman Edy mengatakan, menghormati inisiatif IDA menggelar tes membaca Alquran tersebut. Dia menegaskan, hari ini TKN akan mengirim surat resmi kesediaan Jokowi-Ma'ruf dalam uji kompetensi itu.

Jokowi-Maruf Amin. Foto: KPU

"Hari ini akan kita kirimkan jawaban suratnya secara tertulis dari TKN dengan isi atau substansi dari surat yang akan kami serahkan pada mereka adalah kami siap bersedia untuk mengikuti tes yang diinisiasi ikatan dai Aceh," tandasnya.

Namun, tambah politisi PKB untuk jadwalnya, TKN masih harus mengkoordinasikan dengan paslon, Jokowi-Ma'ruf.

"Kami siap dan tentu jadwalnya nanti akan disesuaikan, kapan misalnya pak Jokowi dan pak Kiai Ma'ruf akan punya waktu luang untuk ke aceh atau dengan teknis yang lain," ucapnya. (Fdi)

#Jokowi-Ma'ruf Amin #Tes Baca Alquran
Bagikan
Ditulis Oleh

Fadhli

Berkibarlah bendera negerku, tunjukanlah pada dunia.
Bagikan