Rumah Berhantu dari Film 'The Conjuring' Dijual, Minat?

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Kamis, 30 September 2021
Rumah Berhantu dari Film 'The Conjuring' Dijual, Minat?
Rumah pertanian keluarga Perron dari The Conjuring siap dijual. (Foto: Warner Bros)

MENGAPA hanya menonton kalau bisa mendatangi bahkan memilikinya langsung? Inilah pengalaman yang hendak ditawarkan untuk penggemar horor, terutama mereka yang suka film The Conjuring. Sebab rumah asli keluarga Perron yang terinspirasi untuk film tersebut baru saja dijual ke publik dengan harga fantastis.

Rumah Berhantu dari Film 'The Conjuring' Dijual, Minat?
Rumah pertanian asli inspirasi film The Conjuring dijual Rp17,1 miliar. (Foto: Everett Collection)

Terletak di 1677 Round Top Road, Burrillville, Rhode Island, properti seluas delapan hektar itu adalah rumah pertanian yang ikonik. Bangunan dan lokasinya merupakan inspirasi utama dari rumah keluarga Perron yang ada dalam film pertama dari trilogi The Conjuring.

Baca juga:

Pertama di Dunia, Wahana Rumah Hantu Panggilan

Mengutip laman Deadline, rumah seluas 278 meter persegi dari abad ke-19 itu memiliki tiga kamar tidur dan 1,5 kamar mandi. Pada 1971, pasangan penyelidik paranormal Ed dan Lorraine Warren mengklaim bahwa rumah pertanian ini dihantui seorang penyihir bernama Bathsheba Sherman yang gantung diri pada abad ke-19 kemudian mengutuk tanah tersebut.

Dengan bantuan makelar Mott & Chace Sotheby's, rumah ini dipasarkan seharga USD1,2 juta atau kurang lebih setara dengan Rp17,1 miliar. Dalam daftarnya, Mott and Chace Sotheby's memberikan kejujuran tentang apa yang diharapkan dari properti ini.

"Sampai hari ini, banyak kejadian telah dilaporkan. Kisah-kisah mengerikan, insiden, dan ingatan pebduduk serta pengunjung properti telah diceritakan dalam lusinan produksi media termasuk buku, film, dan acara TV," tulis mereka dalam penjelasannya.

Jadi buat calon pembeli yang tertarik sepertinya harus bersiap deh. Kamu mungkin tidak akan berada di rumah itu sendirian.

Baca juga:

Cerita Hantu di Istana Windsor Inggris

Misalnya saja seperti yang dialami pemilik terakhirnya. Cory dan Jennifer Heinzen membeli rumah pertanian ini pada 2019. Kemudian dalam sebuah wawancara dengan NBC 10 WJAR mereka menceritakan berbagai kejadian ganjil.

"Pintu membuka dan menutup sendiri, langkah kaki, ketukan dan suara tanpa tubuh. Tadi malam ada kabut hitam di salah satu kamar. Sepertinya asap. Itu akan berkumpul di satu area dan kemudian bergeral," cerita mereka.

Keluarga Heinzen akhirnya membuka pintu rumahnya untuk tur umum, acara, atau mengizinkan para pemburu hantu memeriksa kediamannya.

Sekarang setelah rumah itu dijual, apakah tempat itu hanya akan jadi daya tarik destinasi permanen bagi para jiwa pemberani? Atau akan ada yang tertarik untuk memilikinya. Mungkin beberapa penggemar sejati The Conjuring ingin mendapatkan rumah pertanian itu biar bisa langsung merasakan pengalaman aslinya tanpa melalui layar. (sam)

Baca juga:

Mimpi Hantu? Ini Maknanya

#The Conjuring #Hantu #Rumah #Kisah Horor #Horor
Bagikan
Ditulis Oleh

Samantha Samsuddin

Be the one who brings happiness
Bagikan