Ronde Pertama, 173.329 Guru Honorer Diangkat Jadi PPPK

Angga Yudha PratamaAngga Yudha Pratama - Jumat, 08 Oktober 2021
Ronde Pertama, 173.329 Guru Honorer Diangkat Jadi PPPK
Ilustrasi guru honorer. Foto: istimewa

Merahputih.com - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) mengumumkan ratusan guru honorer lolos seleksi pertama guru aparatur sipil negara (ASN) pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) 2021.

"Dengan sangat bahagia saya mengumumkan pada ronde pertama ini, dari 322.665 formasi yang dilamar, 173.329 guru honorer akan diangkat menjadi PPPK," jelas Kemendikbudristek, Nadiem Makarim dalam konfernsi pers virtual, Jumat (8/10).

Baca Juga

2.567 Orang CPNS Kabupaten Sukabumi Tes SKD di Universitas Telkom

Menurut Nadiem, jumlah peserta yang lolos tersebut merupakan yang terbesar dan bersejarah dalam perekrutan guru ASN. Dia juga mengingatkan hasil seleksi ini baru ronde pertama.

Nadiem pun menyampakan bagi yang belum lolos, pemerintah masih memberikan kesempatan mengikutin seleksi guru ASN PPPK tahap kedua dan ketiga pada tahun ini.

Ilustrasi: 83.733 peserta mengikuti seleksi Pegawai Pemerintahan dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2021 tingkat SMA, SMK dan SLB Jawa Barat. ANTARA/HO-Humas Disdik Jabar

"Tiap guru honorer diberi tiga kali kesempatan ambil tes seleksi, sehingga bisa ambil jangka waktu untuk belajar dan coba lagi," ujarnya.

Sedangkan untuk guru honorer yang lolos passing grade namun tidak dapat formasi, Nadiem memastikan dalam seleksi kedua dan ketiga akan ada optimalisasi formasi.

Baca Juga

154 Pelamar CPNS Solo Tidak Hadir Saat SKD, Panitia Langsung Coret

Dimana pemerintah akan membantu dan mendukung mereka menemukan posisi dan lowongan formasi.

"Tapi kalau ingin mencoba dapat angka lebih tinggi juga diperbolehkan. Sehingga ranking mereka dalam seleksi formasi lebih tinggi," tutupnya. (Knu)

#Guru Honorer #Demo Guru Honorer #PPPK #PNS
Bagikan
Bagikan