Profil 2 Pemain Asing Anyar Dewa United Surabaya untuk IBL Musim Depan Foto dokumentasi - Ramon Galloway resmi menjadi bagian dari Dewa United Surabaya bersama Anthony Johnson untuk IBL musim 2023. (ANTARA/HO-Dewa United Surabaya)

MerahPutih.com - Tim bola basket Dewa United Surabaya secara resmi mengumumkan dua pemain asing anyar yakni Anthony Johnson dan Ramon Galloway untuk menghadapi Liga Bola Basket Indonesia (IBL) musim 2023.

CEO Dewa United Surabaya Michael Oliver Wellerz mengatakan, dua pemain asing tersebut menjadi bagian dari tim usai dipilih pada IBL Draft.

Anthony Johnson merupakan pemain yang bisa bermain di posisi forward dan center. Sementara Ramon Galloway bisa dimanfaatkan tim pelatih untuk mengisi posisi guard.

Baca Juga:

Dewa United FC Yakin Tumbangkan RANS Nusantara di Kandang Sendiri

"Keluarga besar Dewa United Surabaya mengucapkan selamat datang kepada kedua pemain asing baru. Harapannya tentu semoga kedua pemain ini bisa memberikan kontribusi bagi Dewa United Surabaya untuk merealisasikan target juara musim depan," kata Michael, seperti dikutip Antara.

Sebelum menjadi bagian Dewa United Surabaya, Anthony Johnson terakhir kali bermain di Liga Basket Venezuela memperkuat Taurinos de Aragua.

Sementara Ramon Galloway bermain untuk San Lazaro Club di Liga Basket Dominika. Mengenai kehadiran dua pemain asing baru ini, pelatih Dewa United Surabaya Maximiliano Enrique Seigorman mengatakan keduanya sesuai dengan kebutuhan tim.

Baca Juga:

Dewa United FC Dapat Kabar Baik Jelang Lawan RANS Nusantara FC

Dewa United Surabaya membutuhkan peran pemain di posisi guard dan 'big man'. "Kedua pemain asing baru ini memang sesuai dengan kebutuhan tim. Kami memang menginginkan adanya sosok yang bisa diandalkan di posisi tersebut," kata Maxi.

Berikut profil pemain asing Dewa United Surabaya untuk IBL 2022:

Anthony Johnson

Usia: 33 tahun

Posisi: PF/C

Tinggi: 203cm

Berat: 120 kg

Asal: Fairfield University Amerika Serikat

Ramon Galloway

Usia: 31 tahun

Posisi: PG/SG

Tinggi: 191 cm

Berat: 82 kg

Asal: La Salle University Amerika Serikat. (*)

Baca Juga:

Dewa United FC tak Masalah soal Perubahan Jadwal Lawan Rans Nusantara

Kanal
LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Prediksi Indonesia vs Vietnam di Final Piala AFF U-16
Olahraga
Prediksi Indonesia vs Vietnam di Final Piala AFF U-16

Ini merupakan pertemuan kedua tim di Piala AFF U-16. Sebelumnya, skuad Garuda Asia memenangkan pertandingan di babak penyisihan Grup A dengan skor 2-1.

Borneo FC Lawan Arema FC di Final Piala Presiden 2022
Olahraga
Borneo FC Lawan Arema FC di Final Piala Presiden 2022

Hasil ini membuat Borneo FC menantang Arema FC di laga final Piala Presiden 2022.

Pemerintah dan PSSI Siap Akomodir Shin Tae-yong Perihal 7 Pemain Keturunan
Olahraga
Pemerintah dan PSSI Siap Akomodir Shin Tae-yong Perihal 7 Pemain Keturunan

Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu menegaskan Presiden Jokowi menerima permintaan STY dan pemerintah siap mengakomodasi.

Kun Bokator Kembali Sumbang Emas SEA Games 2023
Olahraga
Kun Bokator Kembali Sumbang Emas SEA Games 2023

Timnas kun bokator kembali menambah perolehan medali emas untuk Indonesia pada SEA Games 2023 Kamboja.

Bima Sakti akan Rotasi Pemain saat Lawan Singapura
Olahraga
Bima Sakti akan Rotasi Pemain saat Lawan Singapura

Pelatih timnas U-16, Bima Sakti menyampaikan bahwa dirinya akan merotasi pemain.

200 Atlet Bertanding di Kejurnas Woodball Yogyakarta
Olahraga
200 Atlet Bertanding di Kejurnas Woodball Yogyakarta

Kejurnas Woodball Yogyakarta diikuti oleh lebih kurang 200 peserta dari 14 provinsi di Indonesia.

Kontingen Indonesia Mulai Bertolak ke Kamboja, Timnas U-22 Berangkat Paling Awal
Olahraga
Kontingen Indonesia Mulai Bertolak ke Kamboja, Timnas U-22 Berangkat Paling Awal

"Kemarin, sepakbola yang pertama. Masih secara bertahap (cabang olahraga bertolak ke Kamboja)," tutur Lexyndo di Jakarta.

Prediksi Korea Selatan Vs Portugal di Piala Dunia 2022
Olahraga
Prediksi Korea Selatan Vs Portugal di Piala Dunia 2022

Perjalanan mereka semakin berat karena menghadapi Portugal dalam pertandingan terakhir fase grup yang bertekad kokoh di puncak klasemen Grup H dengan catatan sempurna.

Dewa United FC Dikabarkan Tertarik Datangkan Mantan Penyerang Liverpool
Olahraga
Dewa United FC Dikabarkan Tertarik Datangkan Mantan Penyerang Liverpool

Dalam laporan Football Insider 247, Dewa United disebut sangat berminat untuk mendatangkan striker timnas Inggris itu.

Tim Voli Pantai Putri Indonesia Siap Rebut Medali Emas di SEA Games 2023
Olahraga
Tim Voli Pantai Putri Indonesia Siap Rebut Medali Emas di SEA Games 2023

"Di SEA Games Kamboja (2023) nanti, kami (tim voli pantai putri) menargetkan perak, tapi siap merebut emas," kata Manager Voli Pantai Indonesia Slamet Mulyono kepada wartawan, di Solo, Jumat (17/3).