Piala Asia 2023

Rizky Ridho Perkuat Mental Menghadapi Australia

Frengky AruanFrengky Aruan - Minggu, 28 Januari 2024
Rizky Ridho Perkuat Mental Menghadapi Australia

Bek Timnas Indonesia, Rizky Ridho. (PSSI)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Bek Timnas Indonesia, Rizky Ridho memperkuat mental jelang pertandingan melawan Australia. Itu penting dilakukan agar tidak minder sekaligus kalah sebelum bertanding.

Hal ini disampaikan Rizky Ridho sebelum pertandingan 16 besar melawan Australia di Stadion Jassim bin Hamad, Al Rayyan, Minggu (28/1) malam.

Penggawa Persija Jakarta itu mengaku sebelumnya berpenampilan kurang baik saat menghadapi Jepang di laga terakhir Grup D. Ridho beberapa kali dilewati dengan mudah oleh para pemain Jepang.

Baca Juga:

Australia Hadapi Timnas Indonesia, Bukan David Melawan Goliath

"Untuk persiapannya sendiri, lebih fokus saja. Sama mental lebih dikuatkan karena menurut saya sendiri saat melawan Jepang, saya bermain kurang baik. Jadi saya akan evaluasi diri," kata Rizky Ridho.

Ridho juga mengantisipasi keunggulan postur para pemain Australia. Saat menghadapi Irak di laga pertama Grup D, Ridho kalah duel dengan Aymen Hussein, sehingga Singa Mesopotamia berhasil mencetak gol ketiga ke gawang Indonesia.

Nah, Australia mempunyai penyerang bernama Kusini Yengi. Pemain Portsmouth itu punya tinggi 190 cm (sentimeter), yang bisa menjadi ancaman untuk pertahanan Skuad Garuda.

"Kalau dari saya, belajar dari kesalahan itu tadi. Jangan sampai kalah lagi dalam duel seperti itu," ujarnya.

Timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar melalui jalur peringkat tiga terbaik. Ada empat tim yang mendapatkan tiket via jalur itu.

Selain Indonesia, tiga tim lainnya adalah Yordania, Palestina, dan Suriah. Di babak penyisihan, dari tiga laga, Tim Merah-Putih mendapatkan tiga poin berkat kemenangan tipis 1-0 atas Vietnam. Sementara itu, pertemua kontra Irak dan Jepang sama-sama berakhir dengan kekalahan 1-3. (BolaSkor.com)

Baca Juga:

Jadwal Siaran TV dan Live Streaming Timnas Indonesia Vs Australia di Piala Asia 2023

#Rizky Ridho #Timnas #Timnas Senior #Piala Asia 2023
Bagikan
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Berita Terkait

Olahraga
Status Juara Bertahan, Timnas Indonesia U-22 tak Dibebani Target Emas di SEA Games 2025
Timnas Indonesia U-22 tak menargetkan medali emas di SEA Games 2025. Hal itu diungkapkan langsung oleh Menpora, Erick Thohir.
Soffi Amira - Jumat, 21 November 2025
Status Juara Bertahan, Timnas Indonesia U-22 tak Dibebani Target Emas di SEA Games 2025
Olahraga
PSSI Enggan Umbar Lima Kandidat Pelatih Timnas Indonesia, Salah Satunya terkait Privasi
Ketua Badan Tim Nasional Indonesia (BTN) Sumardji tidak menyebut kapan pastinya pelatih anyar diumumkan.
Frengky Aruan - Kamis, 20 November 2025
PSSI Enggan Umbar Lima Kandidat Pelatih Timnas Indonesia, Salah Satunya terkait Privasi
Olahraga
PSSI Kemungkinan Umumkan soal Pelatih Baru Timnas Indonesia Pekan Depan
Sekjen PSSI, Yunus Nusi mengatakan saat ini proses seleksi pelatig Timnas Indonesia masih dilakukan.
Frengky Aruan - Rabu, 19 November 2025
PSSI Kemungkinan Umumkan soal Pelatih Baru Timnas Indonesia Pekan Depan
Olahraga
Timnas Singapura Lolos Piala Asia 2027 Sekaligus Susul Indonesia, Ilhan Fandi: Kami Negara Kecil, tetapi Pantang Menyerah
Ilhan Fandi menjadi aktor kemenangan yang membawa Singapura memastikan diri lolos ke Piala Asia 2027.
Frengky Aruan - Rabu, 19 November 2025
Timnas Singapura Lolos Piala Asia 2027 Sekaligus Susul Indonesia, Ilhan Fandi: Kami Negara Kecil, tetapi Pantang Menyerah
Olahraga
Hasil Kualifikasi Piala Asia 2027: Menang atas Hong Kong, Timnas Singapura Susul Indonesia
Kepastian diperoleh setelah meraih kemenangan di laga kelima Grup C Kualifikasi Piala Asia 2027 di Kai Tak Stadium, Hong Kong, Selasa (18/11).
Frengky Aruan - Selasa, 18 November 2025
Hasil Kualifikasi Piala Asia 2027: Menang atas Hong Kong, Timnas Singapura Susul Indonesia
Olahraga
Hasil Kualifikasi Piala Asia 2027: Sikat Sri Lanka 4-0, Timnas Thailand Jaga Peluang Susul Indonesia
Timnas Thailand menjaga peluang lolos ke Piala Asia 2027 sekaligus menyusul Indonesia.
Frengky Aruan - Selasa, 18 November 2025
Hasil Kualifikasi Piala Asia 2027: Sikat Sri Lanka 4-0, Timnas Thailand Jaga Peluang Susul Indonesia
Olahraga
Jadwal Lengkap Matchday 5 Kualifikasi Piala Asia 2027: Timnas Thailand, Malaysia, Singapura, Vietnam Kembali Berjuang Susul Indonesia
Timnas Filipina, Singapura, Thailand, Malaysia, dan Vietnam memiliki peluang menyusul Indonesia ke Piala Asia 2027
Frengky Aruan - Selasa, 18 November 2025
Jadwal Lengkap Matchday 5 Kualifikasi Piala Asia 2027: Timnas Thailand, Malaysia, Singapura, Vietnam Kembali Berjuang Susul Indonesia
Olahraga
Persija Perpanjang Kontrak Rizky Ridho hingga 2028, Siap-siap Melepas di Tengah Jalan dengan Catatan
Prapanca memastikan bahwa Persija tidak akan menghalangi Rizky Ridho jika ada klub luar yang tertarik meminangnya.
Frengky Aruan - Senin, 17 November 2025
Persija Perpanjang Kontrak Rizky Ridho hingga 2028, Siap-siap Melepas di Tengah Jalan dengan Catatan
Olahraga
Pelatih Baru Timnas Indonesia Masih Gelap, Exco PSSI Belum Memutuskan Apa Pun
Hal ini seperti disampaikan Wakil Ketua umum PSSI, Zainudin Amali sekaligus merespons nama yang belakangan santer disebut akan menjadi pelatih yakni Timur Kapadze.
Frengky Aruan - Jumat, 14 November 2025
Pelatih Baru Timnas Indonesia Masih Gelap, Exco PSSI Belum Memutuskan Apa Pun
Olahraga
Gol Rizky Ridho Masuk Nominasi Puskas Award 2025, Bersaing dengan Declan Rice dan Lamine Yamal
Gol apik Rizky Ridho ke gawang Arema FC masuk nominasi Puskas Award 2025. Ia kini bersaing dengan Declan Rice dan Lamine Yamal.
Soffi Amira - Jumat, 14 November 2025
Gol Rizky Ridho Masuk Nominasi Puskas Award 2025, Bersaing dengan Declan Rice dan Lamine Yamal
Bagikan