REI Jambi Siap Bangun 5.000 Rumah

Luhung SaptoLuhung Sapto - Minggu, 26 Maret 2017
REI Jambi Siap Bangun 5.000 Rumah
Pekerja membangun perumahan di Boja, Kendal, Jateng, Selasa (7/4). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

Asosiasi pengembang perumahan atau Real Estate Indonesia (REI) Provinsi Jambi menyatakan siap membangun rumah di sejumlah kawasan daerah itu pada 2017. Hal itu sebagai wujud dukungan kepada pemerintah dalam program 1 juta rumah.

Ketua Dewan Pengurus Daerah REI Jambi Miftah mengatakan hasil pendataan dari anggota pengembang perumahan yang tergabung dalam REI tersebut diketahui sebanyak 5.000 unit rumah yang direncanakan siap dibangun.

"Target 5.000 rumah tersebut sebagai upaya mendukung program satu juta rumah yang digagas pemerintah, dan juga untuk memenuhi kebutuhan rumah bagi masyarakat di Jambi," kata Miftah di Jambi, Minggu (26/3).

Miftah menjelaskan target pembangunan 5.000 rumah tersebut, pembangunan rumah bersubsidi melalui Program Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) menjadi prioritas. Karena untuk membantu masyarakat berpenghasilan rendah dalam mengakses kredit pemilikan rumah (KPR).

Adapun harga rumah bersubsidi pemerintah melalui Program FLPP saat ini Rp123 juta. Naik harga tahun sebelumnya Rp116 juta.

Sumber: ANTARA

#RealEstat Indonesia (REI) #Perumahan #Jambi
Bagikan
Ditulis Oleh

Luhung Sapto

Penggemar Jones, Penjelajah, suka makan dan antimasak
Bagikan