Rapat Bersama Komisi III, Mahfud MD Singgung 'Markus' di DPR Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan Mahfud MD di lingkungan istana kepresidenan Jakarta, Senin (27/3). (ANTARA/Desca Lidya Natalia)

MerahPutih.com - Komisi III DPR RI menggelar rapat dengar pendapat umum (RDPU) bersama Menko Polhukam Mahfud MD dan Kepala PPATK Ivan Yustiavandana di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (29/3).

Dalam rapat itu, Mahfud menyinggung makelar kasus atau 'Markus' di DPR. Menurutnya, markus itu kerap berkamuflase seolah marah-marah namun di belakang layar justru menitip kasus.

Baca Juga

Komisi III DPR Rapat dengan Mahfud Besok: Ngabuburit Cecar Rp 349 Triliun

Hal itu diungkapkan Mahfud saat ia diminta melanjutkan klarifikasi oleh pimpinan rapat yang juga Wakil Ketua Komisi III DPR soal transaksi janggal Rp349 triliun di Kementerian Keuangan (Kemenkeu).

“Saya kira sudah begitu aja. Karena sering di DPR ini aneh. Kadangkala marah-marah gitu, nggak tahunya “Markus” dia. Marah ke Jaksa Agung, nantinya datang ke kantor Kejagung titip kasus,” ujar Mahfud.

Pernyataan Mahfud lantas membuat sejumlah anggota komisi hukum DPR yang mengikuti rapat naik pitam.

Baca Juga

Mahfud Pastikan Pemilu Digelar 2024: Kalau Diundur Langgar Konstitusi

Salah satu anggota dewan yang marah adalah Habiburokhman, anggota DPR Fraksi Gerindra yang juga Wakil Ketua Majelis Kehormatan Dewan (MKD) DPR.

“Pimpinan mohon dicatat! Saya kebetulan pimpinan MKD. Saya minta Pak Mahfud apa memang benar ada data yang soal Markus anggota DPR, disampaikan saja sekarang!” tegas dia.

Anggota Komisi III DPR Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Arsul Sani pun langsung menimpali.

“Interupsi pimpinan. Saya kira ini tidak relevan. Interupsi,” kata Arsul. (Pon)

Baca Juga

Politisi Demokrat Tantang Mahfud MD Buka Seluruh Data Transaksi Janggal Rp 349 Triliun

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Sidang Isbat Penentuan Idul Fitri 1444 H Digelar 20 April 2023
Indonesia
Sidang Isbat Penentuan Idul Fitri 1444 H Digelar 20 April 2023

"Insya Allah (sidang Isbat) tanggal 29 Ramadan/20 April 2023," ujar Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kemenag, Kamaruddin Amin, saat dikonfirmasi awak media di Jakarta, Selasa (11/4)

Presiden Jokowi Tanggapi Fenomena Citayam Fashion Week
Indonesia
Presiden Jokowi Tanggapi Fenomena Citayam Fashion Week

Fenomena Citayam Fashion Week di pusat kota Jakarta tengah hangat menjadi perbincangan masyarakat.

Dishub DKI Segera Putuskan Polemik Pelarangan Bawa Hewan Peliharaan di CFD
Indonesia
Dishub DKI Segera Putuskan Polemik Pelarangan Bawa Hewan Peliharaan di CFD

Larangan membawa hewan peliharaan saat kegiatan Hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) atau car free day (CFD) di sepanjang Sudirman-MH. Thamrin masih berpolemik.

CdM Sebut Tim Olahraga Beregu Indonesia dalam Masa Kebangkitan
Indonesia
CdM Sebut Tim Olahraga Beregu Indonesia dalam Masa Kebangkitan

Timnas Indonesia U-22 berhasil menang 5-0 atas Myanmar dalam pertandingan kedua Grup A SEA Games 2023 Kamboja, di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamis (4/5) sore.

Pemerintah Diminta Siapkan Vaksin Booster Kedua untuk Masyarakat Umum
Indonesia
Pemerintah Diminta Siapkan Vaksin Booster Kedua untuk Masyarakat Umum

Puan juga berharap, pemerintah menyiapkan vaksin COVID-19 sebanyak-banyaknya agar program vaksinasi booster kedua bisa segera diberikan kepada masyarakat umum.

Bawaslu Persiapkan Modul Penguatan Kapasitas Saksi Peserta Pemilu
Indonesia
Bawaslu Persiapkan Modul Penguatan Kapasitas Saksi Peserta Pemilu

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) tengah menyusun modul penguatan kapasitas saksi peserta pemilu.

Puluhan Penerbangan di Jepang Dibatalkan Dampak Ancaman Bom
Dunia
Puluhan Penerbangan di Jepang Dibatalkan Dampak Ancaman Bom

Lebih dari 60 penerbangan di Bandar Udara Internasional Chubu Centrair dibatalkan.

BEM UI Ungkap Alasan Unggah Meme Puan Berbadan Tikus
Indonesia
BEM UI Ungkap Alasan Unggah Meme Puan Berbadan Tikus

Ketua BEM UI Melki Sedek Huang mengatakan, kritik tersebut merupakan bentuk kemarahan terhadap sikap DPR RI, yang dianggap tidak lagi berpihak pada rakyat.

Pj DKI 1 Gelar Apel Kesiapsiagaan Hadapi Potensi Bencana Hidrometeorologi
Indonesia
Pj DKI 1 Gelar Apel Kesiapsiagaan Hadapi Potensi Bencana Hidrometeorologi

Pada bulan November 2022 hingga Februari 2023, ada potensi cuaca ekstrem yang terjadi di Jakarta, seperti halnya hujan lebat disertai petir dan angin kencang.

Densus 88 Geledah Rumah Pelaku Bom Astanaanyar Bandung
Indonesia
Densus 88 Geledah Rumah Pelaku Bom Astanaanyar Bandung

Sejumlah aparat kepolisian dari Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti Teror Polri menggeledah rumah terduga teroris terlibat tragedi bom Polsek Astanaanyar yang berada di Kelurahan Malabar, Kota Bandung, Jawa Barat, Senin.