PSG Siap Menampung Marcus Rashford


Marcus Rashford (Twitter)
MerahPutih.com - Paris Saint-Germain kemungkinan mendatangkan Marcus Rashford. Peluang itu terbuka jika harga yang dipatokan Manchester United cocok.
Hal ini seperti dilaporkan Mirror. Dijelaskan bahwa PSG tergoda untuk mengirimkan tawaran baru pada akhir musim ini.
Adapun Manchester United sejauh ini belum mengambil keputusan apa pun terkait Marcus Rashford. Sang striker juga telah memperkuat tim kembali setelah sebelumnya absen dengan alasan sakit seperti dikutip dari BolaSkor.
Baca Juga:
Momen Setelah Oman Vs Kirgistan Seri Selalu Membekas di Ingatan Shin Tae-yong
Marcus Rashford belakangan mengalami musim tersulit sebagai pemain Manchester United. Kinerja striker asal Inggris itu jauh menurun dibanding musim lalu.
Rashford menjadi sulit diandalkan, berbeda dari musim lalu. Dari 26 pertandingan yang dilalui, Rashford baru mencetak empat gol.
Posisi Rashford kian tersudut dengan isu miring di luar lapangan. Pemain 26 tahun itu dikabarkan sering menghadiri pesta hingga larut malam.
Pada kasus pertama, Rashford menggelar dugem setelah Manchester United kalah dari Manchester City.
Baca Juga:
Jadi Calon Pengganti Klopp di Liverpool, Xabi Alonso Diyakini Tidak Akan Menolak
Rashford kembali tersandung kasus yang serupa. Rashford diyakini dugem dua hari beruntun sehingga absen pada sesi latihan pagi.
Rashford tetap memunculkan minat PSG. Rashford merupakan target PSG ketika Kylian Mbappe dikabarkan akan pergi. (*)
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Petinggi Manchester United Yakin Para Pemain Masih Dukung Ruben Amorim

Gareth Southgate Siap Gantikan Ruben Amorim di Manchester United, tapi Harus Ada Jaminan

Antony Ungkap Masa Sulit di Manchester United, Merasa tak Dihargai

Kena Mental! Ruben Amorim Akui Manchester United Butuh Sosok Pemimpin

3 Pemain Buangan Manchester United Jadi Man of the Match Liga Champions, Mulai Menyesal?

Diminta Bertahan di Manchester United, Kobbie Mainoo Kemungkinan Mau Pindah ke Napoli

Rasmus Hojlund Cetak 2 Gol di Liga Champions, Jadi Sindiran Tajam untuk Manchester United

Biang Kerok Kekalahan Barcelona dari PSG Setelah Sempat Unggul

Hasil Lengkap Matchday 2 Liga Champions Kamis Dini Hari dan Klasemen Sementara: PSG Merangsek ke Posisi 3 Usai Tekuk Barcelona

Hasil Liga Champions: Barcelona Menyerah 1-2 di Kandang Melawan PSG
