Presiden Persija Beri Isyarat Adanya Perombakan Skuad di Musim Depan Skuad Persija di Liga 1 2021/2022. Foto: Persija

MerahPutih.com - Kegagalan Persija Jakarta untuk finis di tiga besar Liga 1 2021/2022 jadi pukulan telak bagi seluruh elemen tim. Tak terkecuali pihak direksi dan manajemen. Maka dari itu, manajemen tim Ibu Kota telah mengindikasikan adanya perombakan skuad untuk menghadapi kompetisi musim depan.

Gebrakan sudah dimulai dengan mendatangkan dua pemain berlabel tim nasional, yaitu Firza Andika dari TIRA Persikabo dan Hanif Sjahbandi dari Arema FC.

Baca juga:

Nilmaizar, Nahkoda Baru Dewa United FC

Persija akan merombak skuadnya di musim depan
Persija akan merombak skuadnya di musim depan. Foto: Twitter/@Persija_Jkt

Firza Andika yang berada di posisi bek kiri diharapkan bisa mengisi lubang yang musim lalu ditinggalkan oleh Rezaldi Hehanussa karena cedera. Sementara itu, Hanif Sjahbandi bakal membuat lini tengah Persija makin solid.

"Evaluasi menyeluruh telah dilakukan, dan langkah-langkah kongkret menuju perbaikan perlahan-lahan mulai dilaksanakan," kata Presiden Persija, Mohamad Prapanca seperti dilansir BolaSkor.com.

"Perombakan menjadi sebuah keniscayaan dan darah-darah segar telah direkrut untuk memberi nuansa baru dalam menyambut musim yang akan datang," tambahnya.

Baca juga:

PSSI Optimis Liga 1 Musim Depan Bisa Dihadiri Penonton

Presiden Persija Mohamad Prapanca
Presiden Persija Mohamad Prapanca. Foto: Persija

Prapanca pun kemudian meminta maaf kepada para pendukung setia Persija atas pencapaian tim kesayangannya itu di Liga 1 2021/2022.

Persija hanya menempati peringkat 8 klasemen akhir dengan mengumpulkan 45 poin, hasil dari 11 kali menang, 12 kali imbang, dan 11 kalah.

"Terima kasih untuk pendukung setia kami The Jakmania yang dalam apa pun situasi dan kondisinya tidak pernah meninggalkan kami. Dukungan tulus kalian adalah pondasi kami dalam menyongsong masa depan yang lebih baik. Mohon maaf yang sebesar-besarnya jika penampilan kami musim ini telah banyak mengecewakan kalian semua," ucap Prapanca.

Baca juga:

Bhayangkara FC Incar Pelatih Lokal untuk Gantikan Paul Munster

Kanal
LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Di Hadapan Bonek, Azrul Ananda Mundur dari Persebaya Surabaya
Olahraga
Di Hadapan Bonek, Azrul Ananda Mundur dari Persebaya Surabaya

Keputusan tersebut disampaikan putra Dahlan Iskan itu di hadapan Bonek di Surabaya Town Square (Sutos), Surabaya, Jumat (16/9) siang WIB.

Turnamen Pramusim, Nil Maizar Pastikan Kesiapan Skuad Dewa United FC
Olahraga
Turnamen Pramusim, Nil Maizar Pastikan Kesiapan Skuad Dewa United FC

Dewa United FC siap melakoni turnamen pramusim 2022 dengan masuk di Grup A bersama empat tim lainnya.

200 Atlet Bertanding di Kejurnas Woodball Yogyakarta
Olahraga
200 Atlet Bertanding di Kejurnas Woodball Yogyakarta

Kejurnas Woodball Yogyakarta diikuti oleh lebih kurang 200 peserta dari 14 provinsi di Indonesia.

Pemain Timnas Indonesia Dilarang Aktif di Medsos selama Piala AFF 2022
Olahraga
Pemain Timnas Indonesia Dilarang Aktif di Medsos selama Piala AFF 2022

Aturan ini diberlakukan supaya fokus Fachruddin Aryanto dan kawan-kawan tidak terganggu.

Menpora Beberkan Empat Poin Penting Persiapan ASEAN Para Games 2022
Olahraga
Menpora Beberkan Empat Poin Penting Persiapan ASEAN Para Games 2022

Pada kesempatan ini, Menpora membeberkan empat poin penting dalam persiapan menjadi tuan rumah ASEAN Para Games XI 2022 di Solo, 20-31 Juli.

8 Tim Lolos ke Perempat Final Piala Presiden 2022
Olahraga
8 Tim Lolos ke Perempat Final Piala Presiden 2022

Piala Presiden 2022 memasuki babak babak perempat final.

Liga 1 Kembali Bergulir 5 Desember 2022
Olahraga
Liga 1 Kembali Bergulir 5 Desember 2022

Hal ini menyusul turunnya izin dari pihak kepolisian.

Legenda Real Madrid Sebut Indonesia Siap Gelar Piala Dunia U-20
Olahraga
Legenda Real Madrid Sebut Indonesia Siap Gelar Piala Dunia U-20

"Turnamen ini untuk menunjukkan ke dunia dan FIFA bahwa Indonesia siap, Indonesia siap untuk Piala Dunia U-20," ujar Salgado.

Tim Balap Sepeda Raih Medali Perak Usai Tuntaskan Lebih dari 162 Kilometer
Olahraga
Tim Balap Sepeda Raih Medali Perak Usai Tuntaskan Lebih dari 162 Kilometer

Medali perak SEA Games 2021 berhasil diamankan dari cabang olahraga Cycling Road atau balap sepeda. Adalah Aiman Cahyadi yang memeroleh medali tersebut dari nomor Men's Road Individual Mass Start, Sabtu (21/5). Selain Aiman Cahyadi, empat rider Indonesia juga turun yakni Bernard Benyamin Van Aert, Terry Kusuma Yudha, Jamalidin Novardianto, Selamat Juangga.

Prediksi Manchester United Vs Leeds United: Lanjutkan Tren Positif
Olahraga
Prediksi Manchester United Vs Leeds United: Lanjutkan Tren Positif

Pertandingan ini menjadi kesempatan bagi Setan Merah untuk melanjutkan tren positif.