Liga Champions

Prediksi Sevilla v Manchester United: Ujian Konsistensi Setan Merah

Andika PratamaAndika Pratama - Rabu, 21 Februari 2018
Prediksi Sevilla v Manchester United: Ujian Konsistensi Setan Merah
Pemain Manchester United. Foto: ist

MerahPutih.com - Manchester United akan menjalani laga tidak mudah ketika dijamu Sevilla pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Kamis (22/2) dini hari WIB.

Ini merupakan pertemuan pertama Setan Merah dengan Sevilla di pentas Eropa. Sebelumnya, kedua tim, belum pernah bertemu di ajang manapun.

Penampilan Setan Merah masih inkonsisten di lima laga terakhir. Pasukan pelatih Jose Mourinho hanya meraih tiga kemenangan dan dua kali menelan kekalahan.

Selain itu, United juga dibalut badai cedera pemain. Beberapa bintang MU tidak akan bermain seperti Zlatan Ibrahimovic dan Marouane Fellaini. Sementara Marcus Rashford, Ander Herrera dan Paul Pogba masih di ragukan tampil pada laga nanti.

Tetapi, Mourinho bisa mengandalkan Alexis Sanchez yang bisa bermain pada pertandingan nanti meskipun kontribusi eks bomber Arsenal itu belum terlihat signifikan. Sanchez bisa menjadi kartu AS bagi United.

Bagi MU ini akan menjadi laga yang cukup berat karena mereka mempunyai sejarah buruk kala bertemu tim asal Spanyol. The Red Devils hanya menang dua kali dalam sepuluh pertandingan terakhir melawan tim asal Spanyol di Liga Champions.

Sementara itu, kepercayaan diri Sevilla tengah menanjak sejak dilatih Vicenzo Montella. Los Nervionenses sukses meraup tiga kemenangan dari lima laga terakhir.

Pada pertemuan terakhir, Sevilla mempermalukan United dengan skor 3-1 di laga uji coba pada 2013. Hasil ini memang tidak bisa dijadikan patokan. Sebab, skuat kedua tim sudah berubah.

Prakiraan Susunan Pemain

Sevilla: Sergio Rico; Gabriel Mecado, Simon Kjaer, Clement Lenglet, Sergio Escudero; Steven N'Zonzi, Guido Pizzarro; Jesus Navas, Franco Vazquez, Pablo Sarabia; Luis Muriel

Manchester United: David de Gea; Antonio Valencia, Eric Bailly, Chris Smalling, Ashley Young; Nemanja Matic, Paul Pogba; Juan Mata, Jesse Lingard, Alexis Sanchez; Romelu Lukaku

Head to head

09/08/13 Manchester United 1-3 Sevilla (Uji Coba)

Lima pertandingan terakhir Sevilla

31/01/18 Leganes 1-1 Sevilla (Copa del Rey)
03/02/18 Eibar 5-1 Sevilla (La Liga)
07/02/18 Sevilla 2-0 Leganes (Copa del Rey)
11/02/18 Sevilla 1-0 Girona (La Liga)
17/02/18 Las Palmas 1-2 Sevilla (La Liga)

Lima pertandingan terakhir Manchester United

26/01/18 Yeovil 0-4 Manchester United (Piala FA)
31/01/18 Tottenham 2-0 Manchester United (Premier League)
03/02/18 Manchester United 2-0 Huddersfield (Premier League)
11/02/18 Newcastle 1-0 Manchester United (Premier League)
17/02/18 Huddersfield 0-2 Manchester United (Piala FA)

Prediksi MerahPutih.com:

Sevilla 45-55 Manchester United

#Sevilla #Manchester United #Liga Champions
Bagikan
Ditulis Oleh

Andika Pratama

Bagikan