Pilpres 2019

Prabowo Segera Kumpulkan Pimpinan Koalisi Indonesia Adil Makmur

Eddy FloEddy Flo - Jumat, 28 Juni 2019
 Prabowo Segera Kumpulkan Pimpinan Koalisi Indonesia Adil Makmur
Capres 02 Prabowo Subianto memberikan pernyataan pers terkait keputusan MK menolak permohonan yang diajukan pihaknya (MP/Ponco Sulaksono)

MerahPutih.Com - Prabowo Subianto menyatakan dirinya akan segera mengundang pimpinan partai Koalisi Indonesia Adil Makmur usai Mahkamah Konstitusi (MK) menyatakan menolak seluruh gugatan yang diajukan pihaknya.

Koalisi Indonesia Adil Makmur terdiri dari 5 partai yakni Gerindra, PKS, PAN, Demokrat dan Partai Berkarya.

"Kami juga akan segera mengundang seluruh pimpinan Koalisi Indonesia Adil Makmur untuk bermusyawarah terkait langkah-langkah kita kedepan," kata Prabowo dalam jumpa pers di kediamannya, Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Kamis (27/6).

Dalam kesempatan ini, Prabowo juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota Koalisi Indonesia Adil Makmur atas dukungan, kerja keras dan loyalitas mereka dalam memperjuangan paslon 02.

Prabowo Subianto bersama ketum partai koalisi
Capres Prabowo bersama para pimpinan partai pengusung di Kertanegara beberapa waktu lalu (Antaranews)

"Tentunya kami juga akan mengundang seluruh relawan-relawan yang juga sangat keras berjuang bersama kami," ujar Prabowo.

BACA JUGA: Apresiasi Putusan MK, Tim Hukum 01 Minta KPU Tetapkan Jokowi-Ma'ruf Sebagai Pemenang Pemilu

Seusai Sidang Putusan MK, BW: Terima Kasih Rakyat Indonesia

Ketua Umum DPP Partai Gerindra ini juga menyampaikan sejumlah pesan kepada para pendukungnya. Kata Prabowo, perjuangan mereka adalah perjuangan mulia dan luhur karena meneruskan perjuangan, cita-cita dan ajaran-ajaran Proklamator.

"Kita ingin mewujudkan Indonesia Adil Makmur. Kita ingin wujudkan Indonesia yang sungguh-singguh merdeka secara politik ekonomi dan budaya," pungkas Prabowo.(Pon)

#Prabowo Subianto #Pilpres 2019 #Sandiaga Uno #Mahkamah Konstitusi
Bagikan
Ditulis Oleh

Ponco Sulaksono

Bagikan