Prabowo Sebut Iwan Bule Gantikan Kader yang Pindah Partai
Prabowo Subaianto bersama Mochamad Iriawan, Kamis (27/4). Foto: MP/Ponco
MerahPutih.com - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto telah melantik mantan Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Mochamad Iriawan menjadi Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra.
Selain melantik pria yang karib disapa Iwan Bule itu, Prabowo juga melantik Wakil Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Mawardi Yahya sebagai anggota Dewan Pembina Gerindra.
Baca Juga
Gabung Gerindra, Mochamad Iriawan Jabat Wakil Ketua Dewan Pembina
“Bapak Komjen Pol (Purn) Mochamad Iriawan dan bapak Muwardi Yahya yang menjabat wakil Gubernur Sumsel, resmi tadi kita terima sebagai anggota Partai Gerindra,” kata Prabowo di kediamannya, Jalan Kertanegara 4, Jakarta, Kamis (27/4) malam.
Iwan Bule disebut menempati posisi yang sebelumnya dijabat Sandiaga Uno. Diketahui, Sandiaga santer diisukan bakal berlabuh ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
“Mengisi lowongan yang ada yaitu ada beberapa lowongan, ada yang meninggal dan ada yang pindah partai. Mungkin saudara paham yang barusan pindah partai,” ujarnya.
"Pak Iwan Bule adalah pejuang patriot, kami akan bersama-sama berjuang,” sambung Prabowo.
Baca Juga
Pada kesempatan itu, Prabowo juga mengumumkan anak pentolan Dewa 19 Ahmad Dhani yakni Al Ghazali dan El Rummy bergabung Partai Gerindra.
"Kita berjuang menyiapkan untuk para pengganti kami. Dengan menyiapkan kader muda dalam minggu-minggu ke depan akan ada banyak anak muda yang akan bergabung dengan kita," tutur Prabowo.
Dengan bergabungnya Al dan El, kata Prabowo, Partai Gerindra akan menjadi partai masa depan.
"Jadi kami di sini hanya menyiapkan jalan, untuk yang muda ini. Kita menggembleng mereka akan berjuang di masa depan," pungkasnya. (Pon)
Baca Juga
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
Putus Rantai Kemiskinan, Prabowo Targetkan 500 Ribu Murid Masuk Sekolah Rakyat
Bonus Atlet SEA Games 2025 Cair, NOC: Wujud Perhatian Prabowo untuk Olahraga Indonesia
Prabowo Lontarkan Gurauan ke Kapten TNI Rizki Juniansyah Usai Dapat Bonus Rp 1 Miliar
Momen Presiden Prabowo Subianto Serahkan Bonus Atlet Peraih Medali SEA Games Thailand 2025
Prabowo Tegaskan Tak Boleh Sepeser pun Uang Rakyat Dicuri, Perintahkan Kejagung 'Sikat' 5 Juta Hektare Sawit Ilegal di 2026
Prabowo Ingin Anak Petani Jadi Jenderal, Gak Cuma Jago Cangkul di Sawah
Prabowo Siap Sikat Habis Tambang Ilegal, Tegaskan Uang Rakyat Tak Boleh Hilang 1 Persen Pun
Momen Presiden Prabowo Subianto Hadiri Panen Raya dan Umumkan Swasembada Pangan 2025
Komisi II DPR Nilai Retret Kabinet di Hambalang Jadi Forum Evaluasi dan Penguatan Soliditas Pemerintah
Prabowo Bentuk Satgas Percepatan Rehabilitasi Pascabencana Sumatra, Tito Karnavian Jadi Ketua