Prabowo Paling Banyak Belanja Iklan di Media Sosial Dalam 3 Bulan Terakhir Prabowo Subianto. (Foto: Antara)

MerahPutih.com - Lima besar bakal calon presiden aktif berkampanye di media sosial jelang Pemilu 2024. Hal ini terlihat dari hasil pemantauan marketing politik bakal calon presiden Pemilu 2024 di media sosial pada 7 Desember 2022 hingga 7 Februari 2023.

Riset itu mencatat Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto merupakan kandidat yang paling aktif melakukan belanja iklan di Facebook selama tiga bulan terakhir. Diperkirakan anggaran yang dikeluarkan Prabowo mencapai Rp 1,47 miliar.

Baca Juga:

Prabowo dan Cak Imin Akan Bertemu Tentukan Capres-Cawapres

Kemudian disusul Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartanto yang mengeluarkan anggaran hingga Rp 647 juta. Selanjutnya Ketua DPR RI sekaligus politikus PDI Perjuangan Puan Maharani mengeluarkan anggaran kampanye sebesar Rp 223 juta.

Selain itu, Gubernur Jawa Tengah sekaligus politisi PDI Perjuangan Ganjar Pranowo dengan anggaran iklan sekitar Rp 147 juta. Terdapat pula mantan Gubernur DKI Jakarta sekaligus bacapres Partai Nasdem Anies Baswedan dengan perkiraan anggaran iklan Rp 2,5 juta.

Direktur Eksekutif The Strategic Research and Consulting (TSRC) Yayan Hidayat mengungkapkan dalam rentang 90 hari terakhir terhitung dari Desember 2022 hingga Februari 2023, tim TSRC mengumpulkan data pengeluaran iklan dari berbagai kandidat bakal calon presiden yang bersumber dari Facebook Ads Library.

Facebook Ads Library adalah fitur yang memungkinkan publik melihat semua iklan yang di-posting di Facebook, Instagram, Facebook Messenger, dan Audience Network.

Baseline data ini digunakan untuk memotret data estimasi jumlah pengeluaran iklan yang telah dibayarkan oleh beberapa tokoh bakal calon presiden selama 90 hari terakhir.

Tim TSRC juga memotret wilayah persebaran iklan yang dilakukan oleh lima kandidat tersebut. Wilayah persebaran terbanyak berada di Jawa Barat dengan total sebanyak 31 persen, diikuti Jawa Tengah 24 persen, Jawa Timur 23 persen, dan Sumatera Utara 12 persen

"Urutan terakhir justru ditempati wilayah Jakarta yang hanya menyumbang 10 persen dari total persebaran iklan," katanya.

TSRC memperkirakan porsi belanja iklan yang dilakukan para bakal calon presiden di media sosial, seperti Facebook/Meta, Youtube, atau TikTok akan terus meningkat.

"Hal ini karena jumlah pengguna media sosial di Indonesia sangat besar," katanya.

Berdasarkan laporan We Are Social, jumlah pengguna aktif media sosial di Indonesia mencapai 191 juta orang pada Januari 2022.

Baca Juga:

Ganjar dan Prabowo Diteriaki "Presiden" di Harlah NU

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Kejagung Tahan Anggota DPR Ismail Thomas
Indonesia
Kejagung Tahan Anggota DPR Ismail Thomas

Kasus tersebut bukan perkara baru, tetapi sudah lama berjalan terkait dengan Heru Hidayat, terpidana kasus Jiwasraya dan Asabri.

Nasib Richard Eliezer di Polri Ditentukan Hari Ini
Indonesia
Nasib Richard Eliezer di Polri Ditentukan Hari Ini

"Hari ini sidang KKEP Bharada E," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Ahmad Ramadhan, Rabu (22/2).

Wakil Presiden Ma’ruf Amin Bakal Sampaikan Khotbah Nikah Kaesang -  Erina
Indonesia
Wakil Presiden Ma’ruf Amin Bakal Sampaikan Khotbah Nikah Kaesang - Erina

Selain prosesi akad nikah, di Pendopo Ambarrukmo juga berlangsung acara "panggih", dilanjutkan resepsi dan sesi foto bersama dengan para tamu undangan.

Warga Gugat Pemprov dan JakPro ke PTUN Jakarta Akibat Tak Kunjung Huni Kampung Bayam
Indonesia
Warga Gugat Pemprov dan JakPro ke PTUN Jakarta Akibat Tak Kunjung Huni Kampung Bayam

Warga Kampung Bayam menggugat Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan PT Jakarta Propertindo (JakPro) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Jakarta.. Gugatan tersebut dilayangkan karena warga tak kunjung mendapatkan hak atas unit untuk menghuni dan mengelola Kampung Susun Bayam.

Pulau Bali Jadi Destinasi Favorit Warga Tiongkok Selama Libur Imlek
Dunia
Pulau Bali Jadi Destinasi Favorit Warga Tiongkok Selama Libur Imlek

Para wisatawan asal Tiongkok menjadikan Pulau destinasi salah satu destinasi wisata favorit selama musim libur Tahun Baru Imlek.

Pertama Kalinya Santri Abu Bakar Ba'asyir Upacara Hari Pahlawan
Indonesia
Pertama Kalinya Santri Abu Bakar Ba'asyir Upacara Hari Pahlawan

Upacara Hari Pahlawan yang ditandai dengan pembacaan ikrar setia NKRI digelar di lapangan Pondok Pesantren Al Mukmin Kamis sore.

Bubar Tidaknya Koalisi Perubahan Ada di Tangan NasDem dan PKS
Indonesia
Bubar Tidaknya Koalisi Perubahan Ada di Tangan NasDem dan PKS

"Bubar tidaknya KPP bolanya ada di NasDem dan PKS," ujar Pengamat komunikasi politik Universitas Esa Unggul, M Jamiluddin Ritonga

Indonesia Anggap Dugaan Penjiplakan Lagu Halo-Halo Bandung Bukan Isu Sensitif
Indonesia
Indonesia Anggap Dugaan Penjiplakan Lagu Halo-Halo Bandung Bukan Isu Sensitif

Dugaan penjiplakan lagu nasional “Halo-Halo Bandung“ di Malaysia tengah ramai jadi perbincangan.

Partai Demokrat Bahas Pemilu 2024 dan Capres di Kampung Halaman SBY
Indonesia
Partai Demokrat Bahas Pemilu 2024 dan Capres di Kampung Halaman SBY

Ketua DPP Partai Demokrat Sartono Hutomo menyampaikan, konsolidasi itu dihadiri langsung oleh Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat yang juga Presiden ke-6 RI SBY serta Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Cak Imin Soroti Maraknya Pelecehan Seksual di Tempat Kerja
Indonesia
Cak Imin Soroti Maraknya Pelecehan Seksual di Tempat Kerja

Kasus kekerasan atau pelecehan seksual terhadap perempuan masih marak terjadi, khususnya di tempat kerja.