Teknologi

Ponsel Memang Mengganggu Kualitas Tidur, Usir dengan Cara Ini

P Suryo RP Suryo R - Kamis, 03 Mei 2018
Ponsel Memang Mengganggu Kualitas Tidur, Usir dengan Cara Ini
Tidur terganggu akan mempengaruhi kesehatan. (Foto: Pixabay/AndreaPalmieri)

PADA zaman now, hampir setiap orang menggunakan gawai, bukan hanya untuk berkomunikasi pada umumnya. Berselancar di dunia maya sampai ngobrol berjam-jam dengan teman di media sosial. Tak sedikit yang kemudian kecanduan gawai. Bahkan ada yang rela waktu tidurnya tersita hanya karena gawai.

Sepertinya ada yang kurang saja bila tidak memegang gawai. Bila waktu tidur terganggu, bukan mustahil akan berdampak pada kesehatan.

Mulailah mengurangi ketergantungan pada gawai begitu memasuki waktu tidur. Dengan demikian kualitas tidur kamu dapat terjaga dengan baik.

Seperti yang dilansir dari berbagai sumber, berikut merahputih.com telah merangkum 5 cara ampuh untuk lepas dari gawai sebelum tidur

tidur
Kualitas tidur terganggu bila kamu masih pegang ponsel. (Foto: Pixabay/Free-Photos)

1. Aktifkan Mode Malam

Cara pertama yang paling ampuh untuk memudahkan kamu melepaskan gawai sebelum tidur adalah mengatur layar anda untuk mode malam. Dengan fitur ini ponsel akan otomatis meredupkan cahaya dan menonaktifkan semua notifikasi sampai batas waktu yang ditentukan.

Fitur ini akan mengurangi pengaruh cahaya biru yang membuat tubuh terjaga. Meskipun sebenarnya beberapa ponsel saat ini sudah memberikan opsi menyaring cahaya biru. Berkurangnya cahaya biru akan membuat tidur kamu lebih berkualitas.

2. Manfaatkan Fitur Alarm

Aktifkan alarm sebagai pengingat bahwa kamu sudah memasuki waktu tidur. Bukan untuk membangunkan kamu. Dengan begitu kamu akan dipaksa untuk memasuki peraduan.


3. Instal Aplikasi Meditasi

Untuk kamu yang sulit menghindari kebiasaan menggunakan ponsel sebelum tidur hingga larut malam. Ada pilihan dengan memanfaatkan aplikasi meditasi yang mudah diunduh pada Appstore maupun Playstore. Aplikasi ini akan memudahkan kamu memasuki alam tidur. Bahkan mampu menurunkan risiko insomnia.

tidur
Pakailah aplikasi meditasi untuk membuat kamu tidur lelap. (Foto: Pixabay/stocksnap2)


4. Jeda Waktu

Buatlah jeda waktu melihat ponsel di waktu hendak tidur. Mungkin pada awalnya tidak perlu waktu lama. Coba tidak melihat ponsel satu menit saja dahulu. Bila sudah mampu melewati waktu satu menit, tambahkan durasinya. Begitu seterusnya. Kamu pasti lama kelamaan akan mampu memberikan waktu panjang tanpa melihat ponsel. Ini akan membantu kamu menjauhkan diri dari kecanduan ponsel. Mulailah melakukan aktivitas lain di luar ponsel jika sudah mampu menjauhkan diri dari ponsel.

5. Hidupkan Mode Silent

Setiap ponsel umumnya memiliki fitur mode silent dari pabrikannya. Nah, fitur yang satu ini bisa kamu manfaatkan dengan baik. Dengan mengaktifkan mode ini ponsel akan 'bisu' sampai mode itu dinonaktifkan. Bila sudah demikian tidak akan terdengar notifikasi apapun. Kamu bisa tidur dengan tenang. (ryn)

#Kualitas Tidur
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special
Bagikan