Playboy.com Tak Lagi Tampilkan Wanita Bugil

Fadhli Fadhli - Rabu, 14 Oktober 2015
Playboy.com Tak Lagi Tampilkan Wanita Bugil
Debut majalah Playboy di tahun 1953 yang menampilkan Marilyn Monroe. (Foto: New York Times)

MerahPutih Teknologi - Pengumuman mengejutkan datang dari majalah Playboy kemarin (13/10). Situs internetnya, Playboy.com, tak akan lagi tampilkan wanita bugil.

Perubahan terbesar dalam 62 tahun sejarah Playboy ini akan mulai berlaku pada Maret mendatang, seperti dikatakan dalam New York Times. Playboy.com pertama kali menampilkan foto bugil pada Agustus 2014 dan telah meluncurkan aplikasi SWF pada awal tahun ini.

Menurut CEO Playboy, Scott Flanders, yang membuat mereka tidak lagi menampilkan foto bugil adalah masalah porno online, “Dengan satu klik sekarang anda bisa mendapatkan ilustrasi seks dengan gratis.”

Padahal, dengan beberapa perubahan yang pernah dilakukan, lalu lintas situs Playboy kini melonjak dari empat juta menjadi 16 juta pengguna per bulannya.

 

Baca juga:

  1. Acer Buat PC dengan Baterai Internal
  2. Acer Rilis Aspire R14
  3. Incar Pasar Indonesia, DrayTek Luncurkan Antena Canggih
  4. Facebook Uji Fitur Belanja
  5. Fitur Belanja, Untung Besar untuk Media Sosial
Bagikan
Ditulis Oleh

Fadhli

Berkibarlah bendera negerku, tunjukanlah pada dunia.
Bagikan